4 Buah yang Baik Dikonsumsi Penderita Maag Bagi Kesehatan Tubuh

By Livia, Senin, 25 Mei 2020 | 14:25 WIB
4 Buah yang baik dikonsumsi penderita maag bagi kesehatan tubuh. (freepik.com)

Stylo.ID - Banyak orang sering mengalami maag saat perut terasa lapar dan belum mengonsumsi makanan pada waktunya. 

Maag merupakan sekumpulan gejala yang ditandai dengan perut mual, mulas, kembung, dan panas di dada hingga tenggorokan.

Salah satu cara untuk mencegah maag dan asam lambung naik adalah memperhatikan pilihan makanan yang dikonsumsi termasuk buah.

Buah memiliki banyak serat, vitamin dan mineral yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh termasuk bagi penderita maag.

Berikut 4 buah yang baik dikonsumsi penderita maag untuk menjaga kesehatan tubuh. 

Baca Juga: Tips Menjaga Kesehatan Saat Lebaran 2020 #DiRumahAja, Wajib Tahu!

1. 4 Buah yang Baik Dikonsumsi Penderita Maag Bagi Kesehatan Tubuh: Apel 

Apel. (review.bukalapak.com)

Apel mengandung pektin yang dapat membantu melapisi dinding lambung sekaligus mengurangi asam lambung yang naik bagi penderita maag. 

Apel mengandung serat yan tinggi dan sorbitol di dalamnya baik untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan.

Buah apel diperkaya kalsium, magnesium, serta kalium yang baik bagi pencernaan sehingga dapat membantu meredakan gejala maag yang muncul.

Namun, apel berwarna warna hijau biasanya memiliki rasa yang asam, sehingga tidak cocok dikonsumsi bagi penderita maag.