Tuding Pemerintah Naikkan Iuran BPJS Demi Rampas Uang Rakyat, Refly Harun Kaget saat Dilabrak oleh Anggota KSP yang Emosi: Tenang Dulu, Tenang!

By Stylo Indonesia, Selasa, 19 Mei 2020 | 18:37 WIB
Ilustrasi BPJS Kesehatan (Kompas.com/ Luthfia Ayu)

Stylo.ID - Persoalan naiknya iuran bulanan BPJS di tengah pandemi corona saat ini telah menjadi sorotan publik.

Pakar Hukum Tata Negara, Refly Harun terlibat perdebatan dengan PLT Deputi 2 KSP, Abetnego Tarigan.

Perdebatan keduanya terjadi saat membicarakan soal kenaikan iuran Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS).

Menurut Refly Harun, kenaikan BPJS justru menunjukkan kehadiran pemerintah untuk mengambil uang rakyat.

Namun, Abetnego Tarigan merasa tersinggung dan langsung membantah pernyataan Refly Harun.

Kepala Staf Presiden emosi dengan tudingan Refly Harun soal BPJS Kesehatan. (Tangkap layar Youtube TV One)

Baca Juga: Sudah Ketok Palu, Jokowi Resmikan Kenaikan Iuran BPJS di Tengah Pandemi Corona, Kenapa?

Baca Juga: Paranormal Termuda di Dunia Ini Memprediksikan Virus Corona Sebentar Lagi Akan Berakhir, Berikut Profil Sosok Abhigya Anand yang Raih Berbagai Penghargaan

Perdebatan keduanya itu terjadi dalam kanal YouTube Apa Kabar Indonesia tvOne, Minggu (17/5/2020).

"Negara hadir untuk ngambil uang masyarakat gitu," kata Refly tertawa.