Jika Stylovers tidak menyukai rasa teh hijau yang pahit, kamu dapat mengonsumsi teh hitam sebagai minuman sehat saat sahur dan berbuka puasa.
Saat sahur, Stylovers dapat minum teh hitam ditambah susu kental manis yang mengandung protein dan kalsium untuk menambah energi, mencegah maag dan pusing saat berpuasa.
Sementara saat berbuka puasa, Stylovers dapat minum teh hitam dengan gula yang berfungsi untuk mengembalikan energi tubuh setelah berpuasa.
Bagi Stylovers yang sedang sakit flu dan batuk, kamu dapat minum teh hitam dicampur madu dan perasan lemon yang dapat melegakan pernafasan, mengeluarkan lendir pada hidung dan tenggorokan dan memperkuat sistem imun tubuh saat berpuasa.
Namun, Stylovers tidak boleh menambahkan es batu dan tambahan toping lainnya ketika minum teh saat sahur dan berbuka puasa selain yang disebutkan di atas agar terasa khasiatnya bagi kesehatan tubuh.
Jangan lupa minum teh saat sahur dan berbuka puasa dengan penyajian yang tepat ya, Stylovers!(*)