Bak Angin Segar, Profesor dari Indonesia Nyatakan Wabah Virus Corona Paling Cepat Berakhir pada Akhir April Asalkan Hal Ini Dilakukan

By None, Rabu, 8 April 2020 | 10:00 WIB
Bak Angin Segar, Profesor dari Indonesia Nyatakan Wabah Virus Corona Paling Cepat Berakhir pada Akhir April Asalkan Hal Ini Dilakukan (www.freepik.com)

Stylo.id - Pandemi wabah penyakit yang diakibatkan oleh virus corona Covid-19 kini tengah menghantui berbagai masyarakat di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Seperti yang dilansir Stylo.ID dari Nakita.ID, pada Selasa (7/4/2020) telah tercatat pasien positif Covid-19 berjumlah 2.491 orang dengan 209 pasien meninggal dunia dan 192 pasien dinyatakan sembuh.

 

Sejak awal bulan Maret 2020 usai Presiden RI mengumumkan dua warga Indonesia positif corona.

Kini, jumlah warga yang terjangkit Covid-19 kian melonjak.

Baca Juga: Jadi Daerah dengan Korban Virus Corona Terbanyak, DKI Jakarta Terapkan PSBB yang Miliki Fakta dan Manfaat Tak Terduga

Hal tersebut membuat para ahli maupun peneliti Indonesia mengkaji wabah corona yang melanda Tanah Air.

Salah satunya Prof Hadi Susanto.

Hadi Susanto yang tergabung dalam anggota Simcovid tersebut menjawab rasa penasaran publik mengenai kapan wabah corona ini akan berakhir di Indonesia.