Mirip Kejadian di China dan Italia, Pencabutan Larangan Mudik oleh Presiden Jokowi Tuai Kontroversi, Peneliti Kesehatan: Jumlah Kematian akan Meningkat Drastis!

By None, Senin, 6 April 2020 | 19:00 WIB
Mirip Kejadian di China dan Italia, Pencabutan Larangan Mudik oleh Presiden Jokowi Tuai Kontroversi, Peneliti Kesehatan: Jumlah Kematian akan Meningkat Drastis! (THOMAS PETER/REUTERS)

Dari hasil analisisnya, Iwan menggambarkan jumlah pasien meninggal minimal 48 ribu warga.

Namun dalam kasus terburuk tanpa batasan pergerakan, pasien yang meninggal bisa capai 240 ribu warga.

"Kami harap tidak akan tercapai jumlah kematian sebanyak itu," ujarnya.

"Pemerintah perlu lakukan lebih banyak langkah lagi, lebih intensif!"

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Gelombang Dua Virus Corona Menurut Pakar UI dapat Terjadi di Indonesia Jika Hal Ini Tak Segera Dilakukan

Ilmuwan lain juga katakan, kebijakan Jokowi juga tidak akan menghalangi orang-orang untuk menyebarkan virus tersebut ke daerah-daerah lain.

MUI juga mengatakan pada Jumat bahwa mudik telah diharamkan karena dapat menyebarkan virus berbahaya.

Namun fatwa tersebut dibuat setelah MUI didesak wakil presiden Ma'ruf Amin.

Minggu lalu, pemerintah daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah telah memerintahkan pekerja migran tidak tinggalkan Jakarta.

Juga, pekerja di luar negeri tidak diperbolehkan pulang.