14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 1: Atur Pola Istirahat #DiRumahAjaBisaCantik

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 20 Maret 2020 | 11:48 WIB
14 Hari Langkah Kulit Glowing Day 1 : Atur Pola Istirahat #DiRumahAjaBisaCantik (marthastewart.com)

Nah, sel-sel inflamasi yang meningkat kadarnya akan merusak asam hialuronat dan kolagen. Keduanya adalah bahan yang membuat kulit kenyal dan bercahaya.

Cara Makeup Ala Korea - Glowing Skin (freepik.com)

Gangguan pada tidur, akan membuat penyakit-penyakit yang berhubungan dengan sistem imun kita jadi semakin buruk. Penyakit-penyakit kulit seperti psoriasis dan eksim (eczema) akan kambuh saat mengalami kekurangan tidur.

Psoriasis misalnya bukan semata penyakit kulit, ia juga merupakan petanda adanya peningkatan inflamasi. Adanya penyakit kulit yang tak kunjung sembuh, juga bisa jadi petanda adanya gangguan tidur yang belum terdeteksi.

Baca Juga: Kunci Rona Pipi Glowing Seharian, Ini Rekomendasi Blush On Stik yang Cocok Buat Kamu

Jam Biologis Kulit Kulit berperan dalam mengontrol suhu dan pengeluaran cairan. Ini berkaitan dengan jam biologis dan pengaturan suhu inti tubuh (core body temperature).

Supra chiasmatic nucleus (SCN) memang merupakan pusat pengatur irama jam biologis. Tetapi ada juga pengatur jam biologis yang bersifat perifer. Kulit lewat kemampuannya untuk menjaga keseimbangan cairan dan melepaskan panas, juga turut mengatur jam biologis ini.

Kulit juga mempunyai kemampuan untuk merasakan perbedaan suhu sekitar, sehingga ia dapat memberi sinyal kepada otak untuk menjaga keseimbangan suhu inti tubuh tetap di sekitar 37 derajat celcius.

Suhu inti tubuh akan bergerak naik di siang hari, sementara beranjak malam akan mulai menurun dan mencapai titik terendah saat menjelang tidur. Suhu panas tubuh perlahan dikeluarkan lewat kulit, kemudian kadar kortisol tertinggi dicapai di pagi hari dan terus menurun sepanjang hari.

Baca Juga: Rahasia Perawatan Wajah Glowing dengan Murah Cuma Modal Santan Kelapa, Coba Yuk!