BEKRAF Tampilkan 20 Desainer Modestwear Indonesia Terbaik dalam Acara Modest Fashion Founders Fund 2019

By Mreizghi Alvio Linchia, Senin, 23 September 2019 | 15:24 WIB
BEKRAF Tampilkan 20 Desainer Modestwear Indonesia Terbaik dalam Acara Modest Fashion Founders Fund 2019 (Stylo.ID/Mreizghi Alvio Linchia)

Kegiatan ini diisi pula oleh penandatangan MoU antara Bekraf dan Asbisindo, peragaan busana dan penjualan produk hasil karya brand dan desainer terbaik Modest Fashion Founders Fund 2019. Selain itu ada juga pemberian penghargaan bagi para peserta dan perbankan yang telah mendukung kegiatan ini.

Brand Swimsweets mendapat dana dari BRI Syariah sebesar 75 juta rupiah (Stylo.ID/Mreizghi Alvio Linchia)

Sebagai hasil dari Program Modest Fashion Founders Fund 2019 ini, BRI Syariah mengucurkan pembiayaan KUR Syariah sebesar Rp.75 juta kepada Swimsweets, salah satu Brand dari 20 Desainer program Modest Fashion Founders Fund.

Baca Juga: Fashion Nation 2019: Olah Kain Tenun Peru, Desainer Indonesia Rilis Koleksi Dress yang Cocok untuk Kondangan

Sementara itu, beberapa Brand lainnya masih dalam proses pengajuan untuk mendapat dukungan dari perbankan syariah lainnya yang mendukung terselenggaranya program ini.

Perbankan syariah yang ikut mendukung Bekraf dalam kegiatan ini yaitu Bank Muamalat, Bank Negara Indonesia Syariah, Bank Rakyat Indonesia Syariah, Bank Syariah Mandiri, BTPN Syariah, dan Maybank Syariah. (*)