Stylo.ID - Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) kembali memberikan dukungan untuk Indonesia Fashion Week 2019 dengan menampilkan koleksi inovasi sarung kekinian dalam busana modern.
Memasuki tahun keempat, Bekraf berkerjasama dengan Koperasi Karya Inovatif dan Kreatif melalui Kolaborasi Nusantara Bersama (KOPIKKON).
Bekraf dalam KOPIKKON ini memfasilitasi 12 orang desainer yang juga berkolaborasi dengan para pengrajin lokal untuk menampilkan hasil karya terbaik mereka.
Baca Juga : Prediksi Tren Warna Makeup 2019 Indonesia dari Intercolor dan Sariayu
Koleksi inovasi sarung kekinian dalam busana modern ini kemudian dikemas dalam tajuk 'Sarong Revisited', setelah sebelumnya Bekraf mengangkat tema hijab tenun dan tenun etnik di tahun sebelumnya.
"Tahun 2019 ini cukup menarik, kami mengambil tema Sarong Revisited yang berangkat dari ide wanita dan pria Indonesia yang suka memakai sarung," ujar Joshua Puji Mulia Simadjuntak selaku Deputi Pemasaran Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (Bekraf).
Awalnya, tema ini terinspirasi dari event pada awal bulan yang juga ditangani oleh Bekraf.
Baca Juga : Indonesia Fashion Week 2019: 80 Koleksi Busana Muslim Bertajuk Women Wanderer dari Shafira
"Di awal bulan Maret ada event namanya Sarung Festival, kami diminta berkolaborasi. Lalu kita melihat bagaimana budaya memakai sarung dekat sekali dengan kehidupan kita. Wah menarik juga ya," cerita Joshua.
Berdiskusi juga dengan pihak IFW, maka tema sarung pun disetujui. Koleksi para desainer ini dipertunjukkan pada hari Sabtu (30/03/2019) di Jakarta Convention Centre (JCC), Jakarta Selatan.
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR