Setelah sukses memasarkan via aplikasi whatsapp dan instagram, kini Batik Kultur by Dea Valencia resmi meluncurkan Cerita di Balik Jahitan bersama Tokopedia.
Tokopedia ingin mengangkat cerita di balik setiap produk lokal, dalam hal ini berupa batik oleh Batik Kultur, yang memiliki keunikan dan cerita yang mengesankan pada setiap motif yang terdapat didalamnya melalui peluncuran koleksi eksklusif.
Tak hanya itu, kampanye ini pun juga sebagai bentuk inisiatif mengangkat dan menumbuhkan rasa cinta masyarakat terhadap produk dari kreator lokal yang telah bergabung bersama Tokopedia.
"Tujuannya (kampanye) ini adalah untuk lebih menumbuhkan rasa cinta masyarakat kepada produk lokal dengan mengetahui cerita inspiratif di baliknya," jelas Jessica Stephanie Jap, selaku AVP of Business Tokopedia.
Baca Juga: Sempat Viral, Tampilan Ibu Negara Iriana Jokowi Saat Padukan Kain Batik dan Sneakers Jadi Sorotan
Koleksi Batik Kultur by Dea Valencia ini sudah bisa kamu temukan di official store di Tokopedia.
Untuk baju yang dijual pun cukup beragam, dengan mengutamakan desain baju dan siluet yang kekinian serta modern.
"Siluet lebih ke modern, keluarkan koleksi yang cuttingannya lebih banyak tali-tali. Ada yang sleeveless, banyak kombinasi di lurik, ya lebih kekinian lah," jelas Dea Valencia.
Baca Juga: Dapat Kado Mobil Mewah, Lihat Gaya Aurel Hermansyah Pakai Busana Batik Modern yang Curi Perhatian
Untuk harga yang ditawarkan juga cukup beragam, kamu bisa mendapatkan Batik Kultur by Dea Valencia ini dengan harga mulai dari Rp 450 hingga Rp 995 ribu.
Kelebihan lain dalam kampanye Cerita di Balik Jahitan ini adalah seluruh keuntungan dalam penjualan di Tokopedia akan disumbangkan melalui Balai Besar Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Fisik (BBRSBD) Prof. Dr. Soeharso, instansi pemerintah yang memiliki tugas memberdayakan penyandang cacat tubuh atau penyandang tuna daksa dengan melaksanakan pelayanan rehabilitasi sosial, resosialisasi dan penyaluran kerja. (*)