Stylo.ID - Stylovers, tentu masih sedikit asing dengan nama Yulia Astuti yang sebenarnya jadi sosok yang bisa kamu curi nih, inspirasinya dalam menjalani bisnis kecantikan.
Bermula dari sebuah salon mungil yang belokasi di Jl. Margonda Raya Depok, Yulia Astuti berhasil membuat salon muslimah yang bernama Moz5 yang kini tersebar di beberapa daerah Jabodetabek dan beberapa kota lainnya.
Kali ini, Dinda Stylo.ID berkesempatan untuk mengulik kisah sukses Yulia Astuti yang juga berhasil menciptakan banyak produk kecantikan dari bahan-bahan alami di Indonesia.
Ditemui di acara launching Moz5 Hair Theraphy, Rabu (03/09), di Plaza Festival Jakarta, Yulia Astuti juga menceritakan bagaimana jatuh bangun dirinya membangun salon muslimah tersebut.
Baca Juga : 3 Rekomendasi Lipstik Lokal Kualitas Internasional yang Wajib Kamu Miliki!
Berawal dari masalah pribadi
Ternyata keinginan untuk memulai bisnis salon muslimah berawal dari sebuah masalah klasik yang dialami oleh Yulia Astuti saat dirinya perawatan di beberapa salon.
"Berawal dari kebutuhan pribadi, dulu aku susah banget cari salon khusus untuk muslimah. Meski ada bacaan salon khusus wanita, tapi beberapa stylist di situ bukan wanita, dan aku kayak risih untuk buka jilbab," ungkap Yulia Astuti.
Kemudian, hal itu membuat sebuah keinginan terbesit di hatinya untuk membuat salon yang benar-benar khusus diperuntukan bagi muslimah.
"Tapi sempat diraguin juga, karena dulu kan, masih jarang banget anak muda yang berhijab. Dulu hijab cuma dipakai kalau nggak bu haji ya nenek-nenek," katanya.
Baca Juga : Murah Meriah, Inilah 5 Rekomendasi Lipstik di Bawah 20 Ribu Rupiah!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Premiere Film Baru Bareng Suami, Marsha Timothy Tampil Anggun dengan Slit Dress Hian Tjen
KOMENTAR