Stylo.ID - Bella Bunga Ermita, 23 tahun, Karyawati
Pencarian target SOTD Cece Stylo.ID kali ini mengitari pusat perbelanjaan Senayan City Mall.
Yap, Cece bertemu dengan teman-teman yang mau berbagi tentang apa yang mereka kenakan dari kepala hingga kaki.
Nah, jadi kalau kamu ketemu di jalan dengan reporter Stylo.ID, siap-siap kita kulik ya gaya kamu, hehehe.
Berikut gaya kasual untuk bekerja ala Bella Bunga Ermita, cewek yang katanya suka saling pinjam barang dengan Mamanya ini akan Cece bahas.
( BACA JUGA :Inspirasi Gaya Busana Muslim Kasual ala Vebby Palwinta dengan Paduan Tunik dan Celana Jeans)
Kerudung
Kerudung garis abu-abu dan hitam yang melilit di kepala Bella punya detail menarik di bagian belakang.
Terdapat aksesori berbentuk bunga dengan urutan warna hitam-pink-hitam.
Di bagian tepinya terdapat renda putih yang mempermanis detail bunga tadi.
Ini dia kerudung yang kata Bella pinjam punya Mamanya, loh.
Atasan
Basic white shirt yang dipakai Bella kali ini dari This Is April.
Kebetulan atasan yang dipakai lengannya pendek, Bella menggunakan manset dari Uniqlo untuk menutupi lengannya.
Bawahan
Karena atasannya polos, untuk menyeimbangi penampilannya Bella mengenakan celana hitam dengan pola kotak-kotak garis putih dari Mango.
( BACA JUGA :Rekomendasi 5 Sepatu Mules dengan Harga di Bawah 250 RIbu Rupiah, Bikin Tampilan Semakin Modis!)
Tas
Clutch dari Stradivarius dengan patch yang menempel hampir di seluruh satu sisi depan ini jadi pilihan Bella untuk membawa barang-barang penting saat mengelilingi Mall bersama temannya.
Aksesoris
Pemilihan warna aksesoris yang dikenakan Bella tidak terlalu mencolok.
Aksesori ini juga cocok untuk dikenakan sehari-hari diantaranya warna emas pada jam tangan Rose Field, gelang Cartier, dan cincin emas putih pinjaman Mama.
( BACA JUGA :Wajib Tahu, Ini 5 Warna Lipstik yang Bisa Bikin Gigi Terlihat Lebih Putih Kinclong!)
Sepatu
Slip on shoes dengan warna biru dongker dari Celine menjadi pelengkap penampilan Bella.
Walaupun, warna biru dongker ini sebenarnya nggak termasuk warna monokrom ya.(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR