Stylo Indonesia - Sunscreen adalah salah satu skincare yang wajib digunakan setiap hari.
Menggunakan sunscreen secara rutin punya efek jangka panjang bagi kecantikan dan kesehatan kulit wajah.
Mulai dari skin barrier terlindungi, memperlambat munculnya penuaan dini hingga mencegah penyakit kulit, seperti kanker kulit.
Pentingnya menggunakan sunscreen dengan formula sesuai jenis kulit untuk mendapatkan manfaatnya secara optimal.
Apalagi jika Stylovers memiliki jenis kulit berjerawat yang harus lebih berhati-hati dalam memilihnya.
Yuk, lihat 3 sunscreen terbaik untuk kulit berjerawat di bawah Rp 100 ribu pilihan Stylo Indonesia yang bisa jadi solusi melindungi kulit wajah dari sinar matahari secara optimal.
1. Wardah UV Shield Airy Smooth Sunscreen Serum SPF 50 PA++++
Sunscreen dari Wardah yang satu ini cocok untuk jenis kulit berjerawat.
Mengandung centella asiatica dan bera mineral yang merawat skin barrier kulit berjerawat agar terlindungi dan mengontrol minyak berlebih.
SPF 50 PA++++ melindungi kulit berjerawat dari paparan sinar matahari dengan tekstur yang ringan.
Wardah UV Shield Airy Smooth Sunscreen Serum SPF 50 PA++++ bisa didapatkan dalam ukuran 25 ml dan 40 ml di bawah Rp 60 ribu.
Baca Juga: Sunscreen untuk Muka Putih dan Cerah, Ini Cara Re-Apply dengan Mudah
2. YOU Sunbrella Intensive Care Watery Sunscreen SPF 50+ PA++++
Selanjutnya ada sunscreen dari YOU yang diformulasikan cocok untuk kulit berjerawat dan sensitif.
Diformulasikan dengan 5X ceramides, thanaka extract dan ectoin yang memperbaiki dan memperkuat skin barrier serta menenangkan kulit.
SPF 50+ PA++++ melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari, blue light, infrared, polusi, photoaging, dehidrasi dan kulit kusam.
YOU Sunbrella Intensive Care Watery Sunscreen SPF 50+ PA++++ bisa didapatkan di bawah Rp 100 ribu.
3. Azarine Calm My Acne Sunscreen Moisturizer SPF 35 PA+++
Stylovers mencari sunscreen khusus untuk kulit berjerawat?
Sunscreen dari Azarine yang satu ini bisa jadi pilihan untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari sehari-hari.
Formulanya meredakan kemerahan, mengontrol minyak dan melindungi skin barrier dari kerusakan akibat paparan sinar UV dengan SPF 35 PA+++.
Azarine Calm My Acne Sunscreen Moisturizer SPF 35 PA+++ bisa didapatkan di bawah Rp 50 ribu.(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR