"Untuk lokasi Sijali, kita sudah membuka di tiga titik luar Jakarta. Kedepannya kita berencana membuka cabang baru di tengah kota Jakarta," ungkap Ilham.
Baca Juga: Rekomendasi Restoran Viral yang Wajib Dikunjungi Weekend Ini!
Sebelum kita beralih ke piliha menu yang bisa Stylovers temukan di Sijali, Stylo penasaran nih, dengan arti dari nama Sijali untuk restoran ini.
Ilham memaparkan kalau nama Sijali ini memang terinspirasi dari lagu Betawi yang memiliki makna yang ingin disampaikan kepada pelanggan.
Lagu Sijali yang bertujuan untuk "pelipur lara kepada tuan dan nyonya" ini diserap menjadi inspirasi bagi sang Pemilik sebagai nama restorannya.
"Jadi Sijali Resto dan Bistro ini hadir untuk menghibur pelanggan dari segi makanan. Sijali ada untuk menghibur tuan dan nyonya yang datang untuk menikmati masakan khas Indonesia," ungkap Ilham.
Untuk pilihan makanan, Stylovers bisa memilih aneka menu pilihan khas Indonesia yang jadi menu favorit banyak orang seperti ayam goreng penyet, nasi kecombrang, soto Betawi, sop iga, soto tangkar dan menu lainnya.
"Di Sijali kami punya menu nasi ketel, iga bakar, dan soto Betawi. Kalau menu camilan atau pembuka, best seller di pisang bakar keju. Pisang bakar keju kita berbeda dengan pisang bakar keju lain karena pisangnya dilapis keju dan dibakar," kata Ilham.
Pilihan menu pembuka yang mirip dengan jajanan kaki lima pun dihadirkan Sijali untuk pelanggannya.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR