Stylo Indonesia - Kandungan skincare yang satu ini sangat populer.
Hal ini dapat dilihat dari mudahnya ditemukan bahan aktif ini pada berbagai jenis produk perawatan kulit.
Efektif mencerahkan kulit wajah, serum mengandung bahan aktif ini menjadi banyak diminati.
Kecocokan serum niacinamide dipakai semua jenis kulit menjadi pertanyaan banyak orang, termasuk Stylovers pastinya.
Yuk, simak faktanya dari Stylo Indonesia berikut ini.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Skincare Mengandung Niacinamide untuk Kulit Kusam
Serum niacinamide bisa digunakan semua jenis kulit, termasuk kulit berjerawat.
Skincare yang satu ini punya banyak manfaat baik untuk merawat setiap jenis kulit wajah.
Kandungannya efektif mencerahkan dan menghaluskan kulit wajah.
Selain itu, kandungannya menjaga keseimbangan air dan minyak pada kulit wajah.
Niacinamide juga membantu mengecilkan pori-pori dan mengontrol minyak kulit wajah.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR