Stylo Indonesia - Lipatan tubuh mudah mengalami perubahan warna kulit.
Hal ini tentunya mengganggu penampilan hingga bikin gak pede, khususnya saat ingin mengenakan model baju tertentu.
Apalagi ketiak yang rentan menggelap dan muncul aroma tidak sedap.
Berbagai cara dilakukan untuk mengatasi masalah yang satu ini, namun tak jarang justru memperburuk kondisi ketiak.
Mulai dari menggunakan deodoran hingga toner yang dipercaya ampuh mengatasinya.
Yuk, cari tahu benarkah toner bisa mengatasi ketiak hitam dan bau atau sebaliknya dari Stylo Indonesia berikut ini.
Baca Juga: Ketiak Hitam dan Kasar Karena Mencukur Bulu Ketiak, Ini Cara Mencegahnya
Faktanya, exfoliating toner bisa membantu mengatasi ketiak hitam dan bau.
Kandungan AHA (Alpha Hydroxy Acids) dan BHA (Beta Hydroxy Acids) pada exfoliating toner efektif mencerahkan dan menghaluskan ketiak.
Menggunakan exfoliating toner juga membantu menghilangkan bakteri dan mengontrol keringat penyebab bau ketiak.
Selain itu, kandungan di dalam exfoliating toner membuat ketiak kering segar tahan lama.
Caranya, gunakan exfoliating toner untuk mengangkat sel kulit mati dan mengatasi berbagai masalah di ketiak setelah dibersihkan dengan sabun.
Kondisi ketiak yang bersih dapat menyerap kandungan exfoliating toner dengan baik.
Cukup gunakan exfoliating toner 2-3 kali seminggu secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.(*)
Baca Juga: Bau Ketiak Menyengat Hilang Tanpa Deodoran dengan Mudah, Ini Caranya
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR