Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, pakai micellar water sebelum atau sesudah cuci muka?
Micellar water adalah salah satu produk skincare yang berfungsi untuk membersihkan wajah dari makeup dan kotoran.
Namun, Stylovers mungkin masih bingung urutan memakai micellar water yang tepat dan apakah perlu cuci muka setelahnya.
Dilansir dari dermstore.com, inilah urutan yang tepat untuk memakai micellar water.
Yuk, simak urutan yang tepat untuk memakai micellar water berikut ini!
Cara Memakai Micellar Water
1. Untuk membersihkan makeup
Kocok botol micellar water dan tuangkan secukupnya pada kapas.
Usapkan kapas yang sudah dituang dengan micellar water pada mata, bibir, dan wajah yang menggunakan makeup secara lembut.
Namun, jangan gosok terlalu keras agar tidak terasa perih di wajah, ya.
Baca Juga: Perlu Berapa Kali Cuci Muka dalam Sehari? Cek Jenis Kulitmu di Sini!
2. Sebagai pengganti cuci muka
Tuangkan micellar water secukupnya pada kapas dan usapkan pada kulit wajah.
Stylovers bisa menggunakan micellar water untuk membersihkan wajah sebagai pengganti cuci muka saat bepergian.
Penggunaan micellar water sebenarnya tidak perlu dibilas atau dilanjutkan dengan cuci muka.
Namun jika Stylovers merasa lebih bersih dengan cuci muka, Stylovers boleh saja tetap cuci muka setelahnya.
Nah, itu dia Stylovers urutan memakai micellar water yang tepat.
Bisa dipakai langsung untuk membersihkan wajah dan tidak harus dilanjutkan dengan mencuci muka, ya.
Namun, jika Stylovers ingin lebih bersih maksimal dengan cuci muka setelahnya, juga tidak masalah kok! (*)
Baca Juga: Manfaat Cuci Muka dengan Air Es, Benarkah Bisa Memutihkan Wajah?
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR