Stylo Indonesia - Stylovers, kamu mungkin sudah pernah mendengar bahwa odol bisa digunakan untuk memutihkan siku dan lutut.
Namun, sudah tahukah kamu bagaimana cara memutihkan siku dan lutut menggunakan odol?
Terlebih lagi, apakah memutihkan siku dan lutut dengan odol merupakan cara yang efektif dan aman?
Kali ini, Stylovers bisa mencari tahu lebih lanjut soal bagaimana cara memutihkan siku dan lutut dengan odol serta apakah cara ini merupakan cara yang ampuh dan aman.
Yuk, simak penjelasannya berikut ini! Siapa tahu bisa jadi solusi untuk Stylovers yang kurang percaya diri dengan siku dan lutut hitam!
Cara Memutihkan Siku dan Lutut dengan Odol
Dilansir dari healthshots.com, pasta gigi atau odol bisa membantu mencerahkan kulit.
Namun, pasta gigi yang digunakan harus merupakan pasta gigi yang memiliki kandungan pemutih.
Cara menggunakannya, siapkan pasta gigi secukupnya dalam sebuah mangkuk, lalu tambahkan 1 sendok teh madu dan beberapa tetes air mawar.
Oleskan campurkan ini secara merata pada bagian siku dan lutut, lalu diamkan selama 10 menit.
Baca Juga: Memutihkan Siku dan Lutut Hitam Pakai Lemon, Bagaimana Caranya?
Setelah itu, bilas dengan air biasa.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR