Stylo Indonesia - Halo, Stylovers! Kali ini, Stylo Indonesia akan membagikan kisah sosok inspiratif Srikandi untuk Negeri yang bisa menjadi inspirasi bagi kita semua.
Cerita sosok inspiratif Srikandi untuk Negeri kali ini datang dari Katharina Inkiriwang, CEO brand fashion lokal MASSHIRO&Co. yang ia buat berdasarkan pengalamannya sebagai ibu menyusui.
Ada banyak hal yang bisa menjadi inspirasi Stylovers dari Katharina Inkiriwang dalam menjalani bisnisnya.
Pastinya Stylovers makin penasaran dengan kisah lengkap sosok inspiratif Srikandi untuk Negeri kali ini, kan?
Yuk, langsung simak kisah Srikandi untuk Negeri, Katharina Inkiriwang pendiri brand fashion lokal MASSHIRO&Co. berdasarkan pengalamannya sebagai ibu menyusui yang telah dirangkum oleh Stylo Indonesia.
Buat Brand Fashion dari Pengalaman Menyusui
Menurut Katharina Inkiriwang, CEO dari MASSHIRO&Co., kemeja putih merupakan fashion item paling penting yang harus ada di setiap lemari baju.
MASSHIRO&Co. lahir dari kegundahan Katharina bersama seorang rekan kerja perempuan yang saat itu sama-sama baru melahirkan anak pertama dan tengah bersiap untuk kembali bekerja.
Sebagai seorang perempuan berkarier, kemeja putih pastinya jadi salah satu pilihan busana andalan untuk bekerja.
Namun, Katharina menyadari bahwa kemeja yang biasa ia pakai sangat gampang kusut ketika harus dipakai seharian di kantor.
Baca Juga: Srikandi untuk Negeri, Ika Sastrosoebroto Memilih Menjadi PR Agar Selalu Ada di Samping Anak
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Rayakan Ulang Tahun ke-20, FIORI Luncurkan Crop Top, Celana Kulot, dan Hijab Edisi Spesial
KOMENTAR