Stylo Indonesia - Ajang Jakarta Fashion and Food Festival (JF3) kembali digelar secara meriah tahun ini.
Berbeda dari sebelumnya, JF3 kali ini dilaksanakan di dua tempat yang berbeda yaitu di Summarecon Mall Serpong (SMS) dan di Summarecon Mall Kelapa Gading (MKG).
JF3 2023 di Summarecon Mall Serpong (SMS) ini berlangsung sejak 5 hingga 19 Juli 2023 lalu.
Setelah penyelenggaraan sukses di Summarecon Mall Serpong (SMS), rangkaian acara JF3 2023 dilanjutkan di Summarecon Mall Kelapa Gading (MKG), Jakarta pada 19 - 30 Juli 2023.
Acara JF3 di Summarecon Mall Kelapa Gading pun juga tak kalah meriah.
Yang paling ditunggu-tunggu adalah koleksi para desainer yang ditampilkan di fashion show JF3 2023.
Sederet desainer turut menghadirkan koleksi terbarunya, termasuk Hartono Gan yang menampilkan deretan desain busananya pada Minggu (23/07) lalu.
Hartono Gan mengangkat tema Gender Nihilism (Unapologetically You).
Cara berpakaian adalah salah satu bentuk komunikasi untuk menyampaikan jati diri dan pernyataan tentang siapa kita.
Tentu style berhubungan langsung dengan latar belakang intelektual, sosial budaya dan seberapa baik seseorang mengenal dirinya sendiri.
Dalam hal ini, cara berpakaian tentu tidak berkaitan sama sekali dengan kualitas moral seseorang.
Atas dasar itu koleksi Hartono Gan kali ini mengupas tentang pakaian yang secara langsung sangat dekat dengan ekspresi individual seseorang.
Menitikberatkan pada kualitas pakaian dengan potongan klasik dan permainan presisi pola sertasentuhan mengejutkan dari pemilihan bahan dan siluet pakaian itu sendiri.
Secara estetika koleksi ini sangat terinspirasi dari era musisi glamrock di tahun 70an dan 80an.
Yang mana merupakan era kebebasan ekspresi dalam bentuk kesenian berpakaian.
Koleksi ini ditujukan kepada individu yang suka akan fashion dan tidak ragu-ragu menggunakan fashion sebagai alat untuk mendeklarasikan jati dirinya.
(*)
Wardah Luncurkan Rangkaian Skincare Retinol dan Ceramide Untuk Kulit Kencang dan Lembap
KOMENTAR