Stylo Indonesia - Noda kuning di baju putih akan membuatnya jadi terlihat kurang menarik untuk dipakai lagi.
Apalagi jika letak noda kuning di baju putih terdapat pada area yang mudah dilihat, misalnya ketiak.
Munculnya noda kuning di baju putih memang sudah bukan rahasia lagi ya, Stylovers.
Pastinya kamu juga kerap mengalami adanya noda kuning di baju putih.
Eits, meski ada noda kuning di baju putih kamu, jangan langsung dibuang dulu.
Karena kamu bisa loh meghilangkannya hanya dengan menggunakan pasta gigi.
Tidak percaya? Yuk simak penjelasan yang telah dirangkum oleh Stylo Indonesia.
Pasta gigi tidak hanya dikenal bisa membersihkan gigi, namun juga bisa pada pakaian.
Cara memanfaatkannya pun mudah, kamu cukup menggunakan pasta gigi berwarna putih yang punya manfaat memutihkan gigi untuk membersihkan noda kuning di baju.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Kuning Pada Celana Dalam Karena Keputihan
Kemudian, basahi pakaian dengan air, kemudian aplikasikan pasta gigi secukupnya di atas baju yang ada noda kuning.
Lalu, gosok menggunakan sikat baju atau sikat pakaian yang sudah tidak terpakai.
Gosok area tersebut selama 20-30 menit lalu diamkan selama beberapa saat.
Jika sudah, kamu bisa bilas dan lanjutkan dengan mencuci seperti biasa menggunakan detergen.
Dijamin, noda kuning tersebut akan cepat hilang, terutama bila noda kuningnya masih cenderung baru ya, Stylovers!
Mudah bukan? (*)
KOMENTAR