Stylo Indonesia - Sudah menuju 2023, yup intip pilihan warna untuk Tren Tas 2023, Stylovers.
Pilihan warna untuk Tren Tas 2023 ini akan siap diburu oleh para pencinta fashion khususnya yang suka mengoleksi tas loh, Stylovers.
Sehingga kalau kamu salah satu pencinta tas, maka harus tahu nih pilihan warna untuk Tren Tas 2023.
Lantas apa saja pilihan warna untuk tren tas 2023 mendatang ya, Stylovers?
Nah, kabar baik nih buat Stylovers pencinta warna-warna basic, karena warna ini akan tetap mendominasi di Tren Tas 2023.
Pasalnya, warna basic seperti hitam, putih dan juga nuansa cokelat ini akan cocok pada model tas apapun, menurut Founder & CEO Flicka Bags, Putri Rizka.
Namun yang bikin menjadi perbedaan dari tahun-tahun sebelumnya, bahwa Tren Tas 2023 ini juga akan menggunakan setidaknya 2 tone warna dalam satu tas loh, Stylovers.
Seperti adanya campuran warna hitam dengan cokelat yang membuat tas kamu semakin menarik.
Baca Juga: Tren Tas 2023, Rekomendasi Shoulder Bag yang Siap Mewarnai Pasar Dunia
Di sisi lain, pengakuan Martina Edgina selaku Brand Manager Of Femmebravile beranggaapan warna-warna yang akan tren di 2023 juga hampir sama yang pernah tren di 80an.
"Jadi warnna-warnanya itu warna-warna yang terang, berani yang vibrant seperti contohnya hijau emarld atau ada biru atau ada fuschia, nah itu akan sangat tren di 2023," ujar Martina Edgina saat diwawancarai tim Stylo Indonesia.
Sehingga buat Stylovers pencinta warna basic maupun warna yang berani, maka kamu bisa siap mengoleksi warna tas di 2023 nanti.
Sedangkan untuk model tas yang akan tren di 2023 merupakan tas dengan model shoulder bag dengan ukuran medium to small.
Nah apakah kamu sudah memilikinya, Stylovers?
Baca Juga: Tren Tas 2023, Pilihan Material dan Aksesoris Tas Menjadi Daya Tarik Tas di 2023
Stylo Indonesia tengah berkolaborasi dengan Daneen Skincare untuk menghadirkan rangkaian skincare #JurnalPejuangJerawat.
Kolaborasi ini sejalan dengan positive movement Stylo Indonesia yaitu #JurnalPejuangJerawat yang mengajak perempuan untuk selalu bersyukur, percaya diri, dan tidak insecure atas keadaan fisik yang mereka miliki.
Nah, bagi Stylovers yang punya kulit berjerawat, yuk cobain kolaborasi skincare Daneen Skincare x Stylo Indonesia!
Ada 7 pilihan produk skincare yang secara khusus diformulasi dan dikurasi untuk mengatasi kulit berjerawat dengan kandungan skincare yang berkualitas.
Langsung saja yuk, Stylovers, meluncur ke link http://bit.ly/daneenxstylo untuk kepoin dan check out produknya!(*)
Baca Juga: Tren Model Tas 2023, Shoulder Bag hingga Model Tas 80an Siap Menghiasi Tren di 2023
Cerita Nadila Ernesta Mengalami Psoriasis, Penyakit Kulit Kronis! Bagaimana Penanganannya?
KOMENTAR