Stylo Indonesia - Baru lulus sarjana, intip momen-momen Mulan Jameela saat rayakan wisudanya.
Sosok Mulan Jameela rasanya tak pernah lepas dari perhatian publik.
Tak bisa dipungkiri kalau Mulan Jameela salah satu artis yang tak pernah sepi dari pemberitaan.
Soal kehidupan pribadinya yang tak pernah lepas dari perhatian seolah terus menjadi perbincangan.
Selain itu, penampilan Mulan Jameela pun juga menarik untuk terus dibahas.
Apalagi semenjak memutuskan berhijab, penampilan Mulan Jameela seolah terus menjadi sorotan.
Bahkan, ia pun kerap menggunakan busana-busana syar'i seperti gamis dan juga hijab menutup dada.
Saat menjalankan tugas sebagai anggota DPR, Mulan Jameela sering terlihat menggunakan dress longgar serta hijab segi empat menutup dada.
Sedangkan untuk sehari-hari, Mulan Jameela juga sering menggunakan busana longgar dengan potongan yang lebih simpel.
Nah, kali ini Mulan Jameela kembali menjadi sorotan lantaran penampilannya.
Penampilannya tersebut disorot saat sang pelantun Makhluk Tuhan Paling Seksi ini mengikuti proses Wisuda.
Yap, seperti yang diketahui Mulan Jameela baru saja lulus menjadi seorang sarjana.
Tampilan Mulan Jameela saat wisuda pun menarik untuk dibahas.
Dilansir dari akun Instagramnya, Mulan Jameela tampak anggun dalam balutan jubah wisuda berwarna hitam dan merah.
Tak lupa topi wisuda yang menghiasi kepala Mulan Jameela turut dikenakannya.
Beralih pada riasan, wajah Mulan Jameela tampak semakin cantik dengan makeup flawless namun tidak berlebihan.
Menariknya, dalam momen wisuda tersebut Mulan Jameela juga bernyanyi membawakan lagu Wonder Momen.
(*)
SPOTLIGHT 2024, Dekranasda Buton Selatan X Tia Hidayat Hadirkan Busana dengan Inspirasi Budaya Lokal
KOMENTAR