Namun, sebagian orang menemukan bahwa susu dan produk olahannya adalah pemicu jerawat bagi kulit mereka.
Sebab pola makan vegan tidak mengonsumsi susu dan produk olahannya, maka Stylovers mungkin akan merasakan perubahan jika mencobanya.
Namun, kecuali Stylovers memiliki alasan lain untuk menjalani pola makan vegan, tidak ada yang bisa dijanjikan dari pola makan ini untuk bisa mengatasi masalah jerawat pada kulit.
Jika Stylovers curiga bahwa susu dan produk olahannya adalah pemicu jerawat, coba hindari konsumsinya selama satu bulan dan lihat apakah ada perubahan pada kulit.
Kemudian yang terpenting, dalam pola makan apapun, hindari konsumsi gula yang terlalu tinggi.
Nah, itu dia Stylovers penjelasan apakah pola makan vegan bisa mengurangi jerawat atau tidak.
Apakah kamu tertarik mencobanya, Stylovers? (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Spotlight 2024 Irmasari Joedawinata Luncurkan Koleksi dari Kondisi Alam Rusak ke Panggung Runway
KOMENTAR