Melakoni peran sebagai seniman dan ilustrator selama lebih dari 15 tahun, hasil karyanya sendiri sangat mencerminkan Diela sebagai pribadi yang sederhana, menyenangkan dan kreatif.
Penggunaan warna yang bervariasi dan vibran, pattern yang unik pada ini telah sukses membawa karya Diela dapat dipamerkan di berbagai pameran seni bertaraf internasional.
Dalam kampanye 501® Day di tahun 2022 ini pula, Levi’s® East Asia Pacific mempercayakan Diela mendesain artwork khusus untuk merayakan 501® Day.
Karyanya dapat dilihat pada gerai Levi’s® di seluruh Indonesia dan juga 8 negara lainnya seperti Thailand, Malaysia, Singapore, Philippines, Korea, Jepang, Vietnam and Brunei.
Untuk mencerminkan suara dan semangat Asia Tenggara, setiap visioner yang tergabung dalam project kolaborasi menunjukan gaya personal dan bakat mereka pada satu celana jeans Original 501®.
Nantinya celana ini akan melintasi lima negara dari satu visioner ke visioner lainnya sebelum berpuncak pada acara 501® Day di Thailand, dimana karya seni Traveling 501® tersebut akan dipamerkan ke publik. (*)
Baca Juga: Levi's dan Disney Rilis Koleksi Terbaru Rayakan Ulang Tahun Mickey Mouse ke 90 Tahun
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR