Stylo Indonesia - Perawatan home peeling menjadi salah satu cara untuk merawat kulit agar lebih sehat.
Tak bisa dipungkiri, di masa pandemi seperti saat ini masyarakat lebih sering melakukan banyak perawatan wajah di rumah saja, termasuk melakukan home peeling.
Banyak kandungan yang bisa digunakan sebagai home peeling dalam produk skincare-mu, Stylovers!
Salah satunya adalah glycolic acid.
Kandungan glycolic acid dalam home peeling bisa menjadi senyawa yang bagus untuk mengatasi berbagai masalah kulit.
Belakangan ini, produk home peeling dengan kandungan glycolic acid memang sedang menjadi tren di kalangan masyarakat.
Namun, Stylovers harus memerhatikan kandungan yang terdapat dalam produk skincare, tak terkecuali home peeling.
Karena menurut data survey dari Katadara Insight Center atau KIC, banyak data klaim menyesatkan soal iklan kosmetik yang tanpa izin edar.
Melihat hal tersebut, ini menjadi salah satu tanggung jawab para expert dan pelaku bisnis untuk memberikan edukasi pada masyarakat agar lebih bijaksana dalam memilih produk kecantikan.
Baca Juga: Wajah Cerah dan Bebas Noda Hitam dengan Rangkaian Skincare Mengandung Glycolic Acid
Seperti yang dilakukan oleh Regenesis Indonesia yang memberikan jawaban kebutuhan
akan trend home peeling treatment di era special yang meningkat dengan tetap merekomendasikan Product yang trusted dan direkomendasikan oleh para Dermatologist seperti GLYCO A dari Isispharma.
Peluncuran Glyco-A ini diadakan secara virtual pada Kamis (24/03/2022).
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR