Stylo Indonesia - Rambut lepek dan bau tak sedap memang sering membuat kita tak percaya diri.
Rambut lepek seringkali muncul di saat kamu setelah beraktivitas seharian atau ketika sedang berada di luar ruangan.
Nah, Stylovers, untuk mengatasi rambut lepek, kamu bisa melakukan berbagai macam hal.
Salah satunya dengan menggunakan dry shampoo.
Dry shampoo bisa mengurangi minyak berlebih pada batang rambut dekat akar.
Selain itu, dry shampoo juga bisa memberi aroma wangi segar pada rambut yang lepek.
Di pasaran, dry shampoo bisa ditemukan dalam kemasan semprot yang praktis.
Akan tetapi, Stylovers juga bisa loh, membuat dry shampoo sendiri di rumah.
Menggunakan bahan-bahan alami, DIY dry shampoo ini bisa menjadi pereda rambut lepekmu.
Baca Juga: Rambut Lepek Padahal Rutin Keramas Setiap Hari, Ini Tips yang Perlu Dicoba
Dilansir Stylo Indonesia dari Grid.id, yuk, simak langkah-langkah membuat dry shampoo di rumah.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
1/2 cup tepung jagung
1/2 cup baking soda
1 sdm garam
Minyak esensial secukupnya
Shaker bottle atau tempat garam atau merica yang berlubang di atasnya.
Caranya membuatnya:
1. Campurkan tepung jagung, baking soda dan garam.
Tambahkan minyak esensial untuk memberikan aroma.
Setelah semua bahan tercampur dengan rata, masukkan ke dalam shaker bottle.
2. Taburkan campuran tersebut sekitar setengah sendok teh banyaknya ke atas kepala dan pijat-pijat lembut kepala kita agar campuran tersebut merata.
3.Diamkan selama beberapa menit agar minyak di kepala kita terserap.
Baca Juga: Biar Suami Bergairah, Lakukan Teknik Pijatan Sensual Ini di Ranjang Nanti Malam!
4.Bersihkan campuran tadi dari kepala kita dengan menyisir dari ujung kepala atau menggunakan tangan.
5. Kita juga bisa menambahkan bubuk kokoa secukupnya kalau enggak kepengin ada terlihat sisa bubuk putih di kepala kita.
Kalau Stylovers tidak punya botol merica, kamu bisa menggunakan wadah biasa dengan tutup yang rapat.
Gunakan DIY dry shampoo dengan kuas untuk memudahkan pengaplikasian. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR