Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah mendengar kabar burung bahwa masturbasi menyebabkan jerawat.
Namun, apakah benar masturbasi menyebabkan jerawat? Kira-kira hal ini mitos atau fakta, ya?
Dengan mengetahui apakah benar masturbasi menyebabkan jerawat, Stylovers jadi bisa tahu penjelasan ilmiah di balik kabar tersebut.
Dilansir dari healthline.com, inilah penjelasan apakah benar masturbasi menyebabkan jerawat atau tidak.
Yuk, simak penjelasan apakah masturbasi menyebabkan jerawat atau tidak berikut ini!
Beberapa orang pernah mendengar dan percaya bahwa masturbasi bisa menyebabkan jerawat.
Kabar ini seringkali dikaitkan dengan efek melonjaknya hormon setelah melakukan masturbasi.
Meningkatnya hormon memang bisa memicu tubuh kita untuk memproduksi sebum yang bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat.
Yup, memang benar bahwa masturbasi mempengaruhi hormon pada tubuh.
Namun, perubahan hormon yang terjadi setelah masturbasi tidak begitu signifikan hingga bisa berdampak pada kondisi kulit.
Penelitian menunjukkan bahwa mengalami orgasme hanya memberikan peningkatan kecil pada level hormon testosteron.
Hal ini sama terjadi pada laki-laki maupun perempuan.
Menurut penelitian ini, perubahan level testosteron yang dialami dari orgasme ini tidak begitu signifikan.
Selain itu, juga akan kembali ke level normal dalam hitungan menit.
Peningkatan hormon yang sangat sementara setelah masturbasi ini tidak cukup untuk bisa dijadikan alasan medis sebagai penyebab jerawat.
Jadi, kabar bahwa masturbasi menyebabkan jerawat hanya mitos belaka ya, Stylovers!
Nah, itu dia Stylovers penjelasan apakah benar masturbasi menyebabkan jerawat atau tidak.
Wah, pentingnya mencari fakta kebenaran di balik informasi yang beredar, ya! (*)
Baca Juga: Awas! Dokter Jerman Klaim 100 Orang Tewas Setiap Tahun Akibat Masturbasi yang Jadi Kebiasaan
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Rekomendasi Tempat Makan Katsu ala Jepang yang Enak di Cikarang, Jadiin List Weekend Ini!
KOMENTAR