Di posisi selanjutnya ada Noola Breezy Willow Moist Serum dengan harga Rp99.000.
Produk serum ini dapat membuat kulit wajah jadi bebas jerawat, terlihat lebih cerah dan lembab, serta membuat pori-pori menjadi lebih bersih.
Noola Breezy Willow Moist serum diformulasikan dengan berbagai bahan aktif yang dapat menutrisi wajah lebih dalam, seperti BHA, Niacinamide, Sodium PCA, Centella Asiatica, Jojoba oil, Grapeseed oil, Green tea Extract, Panthenol, Allantoin dan Sodium Hyaluronate.
Wah, lengkap banget ya, Stylovers.
Rekomendasi Serum Penghilang Jerawat dari Brand Lokal - Erha AcneAct Anti Acne Serum
Selanjutnya, ada rekomendasi serum penghilang jerawat dari Erha AcneAct Anti Acne Serum.
Serum ini berfungsi untuk menghambat pertumbuhan jerawat, membersihkan segala macam kotoran yang bisa menyumbat pori-pori, serta mengurangi tampilan minyak berlebih tanpa membuatnya jadi terasa kering.
Serum penghilang jerawat dari Erha AcneAct Anti Acne ini diformulasikan khusus untuk Stylovers yang punya jenis kulit berminyak serta mudah berjerawat.
Baca Juga: Skincare Saffron, Bisa Mencerahkan Hingga Menghilangkan Jerawat?
Mengandung Salicylic Acid, Niacinamide, Mugwort, Zinc Gluconate, serta Allantoin yang bisa membasmi permasalahan jerawat di wajah dengan maksimal.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR