Bukan hanya menjaga kesehatan, menghindari kegemukan juga membuat penampilan lebih menarik.
Artinya, jika fisik kita menarik, suami juga bisa bergairah untuk melakukan hubungan seksual.
Baca Juga: 5 Trik Agar Berhubungan Intim Lebih Memuaskan Lahir dan Batin, Buktikan Malam Ini!
"Fisik juga harus dirawat agar suami bergairah, nah hindari juga obat-obat kehamilan, terkadang itu yang bikin gemuk.
Bagaimana suami mau bergairah untuk melakukan hubungan seks sementara kuncinya banyak menanam kalau mau menghasilkan," sahut dokter kondang ini.
Sosial
"Jangan terus murung, setiap kali ketemu teman yang diomongin cuma enggak bisa punya anak, bergaulah secara normal, secara biasa," kata Boyke.
Keluhan di lingkungan sosial ini tentu sangat memengaruhi program kehamilan Moms.
Misalnya, saat suami sedang stres karena tekanan dari lingkungan sosialnya, alhasil sperma yang dihasilkan tidak cukup produktif untuk mencapai indung telur.
"Laki-laki juga harus tenang jika tidak bisa menghamili istri, jangan stres. Semakin tidak stres sperma lebih cepat jalan, dan dengan olahraga yang bener jalannya juga makin oke dan cepat," tandasnya.
Selain 3 faktor diatas yang menentukan kesiapan untuk memiliki anak, Boyke mengatakan, buatlah momen berhubungan intim menjadi indah dan menyenangkan.
"Jangan semata-mata ingin punya anak saja, terus apa bedanya insemenasi dengan seks.
Maka buatlah seks menjadi indah, jadikan itu ekspresi tertinggi kepada pasangan kita, artinya bukan hanya sekedar mendapatkan anak, tapi juga proses pembuatannya itu juga menyenangkan," tutup Boyke.
(*) Cece/Stylo
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul "Siap Punya Anak, Hubungan Seks Juga Harus Sehat, Ini Kata Dr Boyke!" Penulis: Fadhila Afifah, Editor: Soesanti Harini Hartono
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR