Look Natural Anti Ribet Jadi Favorit di Tengah Pandemi
Dari masa ke masa, look makeup natural ternyata nggak ada matinya, ya.
Bagaimana tidak, di tengah pandemi ini, segala hal jika bisa dipermudah, mengapa cari yang sulit ya, Stylovers?
Kemudahan dalam bermakeup ini diprediksi oleh Fitriyah, Brand Executive SADA Cosmetics by Cathy Sharon.
"Makeup tren saat ini lebih berkiblat pada Korean makeup look yang menampilkan natural
makeup. Tentunya teknik makeup pun semakin minimalist dan praktis. Produk yang multifungsi
pun digemari saat ini tidak sekedar hanya makeup saja tapi mengandung skincare benefit yang
merawat kulit walaupun sering menggunakan makeup." jelas Fitriyah.
"Di tahun 2021, yang aku lihat cewek-cewek sudah menunjukkan kulitnya yang sehat yang glowing kulitnya yang terlihat. Menurut aku itu nggak cuman untuk tahun 2021 tapi ke 2022 dan seterusnya, ini yang akan menjadi menurut aku salah satu make up yang digemari yang memang tapi gaya make up yang digemari (tapi bukan standar beauty, ya) tapi gaya yang memang bisa diapply untuk orang Indonesia di sehari-hari." tambah Ryan Ogilvy, Makeup Artist Indonesia.
Tren teknik makeup pun tak jauh dari faktor media sosial yang makin dekat dengan orang-orang.
"Tentu banyak sekali makeup hack dan makeup tren yang baru bermunculan khususnya di media sosial TikTok dan Instagram melalui content creator." Ujar Fitriyah.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
SPOTLIGHT Indonesia 2024, Il Teatro Della Moda Indonesia Pamerkan Karya Busana Perpaduan Seni Kerajinan Italia dan Budaya Indonesia
KOMENTAR