Sebab pada kebanyakan kasus, penggunaan peralatan di klinik kecantikan hanya bersifat tambahan saja.
"Apabila membandingkan alat di klinik dan skincare OTC tentunya alat di klinik akan memberikan kenyamanan efek yang lebih bermakna," tambahnya.
Meskipun begitu dokter Yudha menyarankan skincare OTC dengan bantuan alat tetap perlu dikontrol oleh dokter.
Nah, untuk durasi perawatan kulit dengan bantuan alat, sejatinya semua tergantung alat yang digunakan.
Dokter Yudha menjelaskan bahwa, perawatan kulit dengan bantuan alat biasanya dijarak sekitar 3-4 minggu sekali, mengingat saat ini masa pandemi yang membuat klinik membatasi jumlah pasien harian sehingga tidak dapat mengakomodir pasien yang datang terlalu sering.
Kemudian karena prosedur medis pasti memiliki komplikasi, maka penting sekali untuk mendiskusikannya dengan dokter agar mengetahui dengan jelas prosedur dan produk yang digunakan. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Syahrini Lebih Pilih Pamer Tas dan Tutupi Wajah Bayinya Saat Foto keluarga, Ternyata Segini Harganya?
KOMENTAR