Ia pun berpose menghadap kamera sambil membawa poster yang bertuliskan ‘Overconsumption = Extinction’ yang berarti ‘Konsumsi berlebihan = Kepunahan’ dalam bahasa Indonesia.
Sejumlah penjaga keamanan pun langsung mengusir pengunjuk rasa ini dari panggung, sementara show tetap berlanjut.
#2. Aksi Aktivis Perubahan Iklim di Show Dior Spring/Summer 2021
Ternyata, aksi organisasi Extinction Rebellion di pertunjukkan Louis Vuitton bulan lalu bukanlah yang pertama kalinya.
Pada pertunjukkan Dior Spring/Summer 2021, seorang perempuan dari organisasi tersebut berdiri di akhir pertunjukkan dan berjalan di atas runway.
Baca Juga: Tubuh Super Kurus Size Zero Jadi Standar Kecantikan di Atas Catwalk, Benarkah?
Saat itu ia membawa kain berwarna kuning yang bertuliskan ‘We Are All Fashion Victims’ yang berarti ‘Kita Semua Adalah Korban Fashion’ dalam bahasa Indonesia.
Aksi protes tersebut tentunya membuat para tamu hingga eksekutif kelas atas dari industri fashion yang hadir saat itu kebingungan.
Mereka sempat mengira pernyataan tersebut sengaja ditampilkan di akhir untuk menyampaikan pesan tertentu, meski sebenarnya adalah sebuah aksi protes.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR