Stylo Indonesia - Kandungan bakuchiol masih menjadi idaman para skincare junkie, maka dari itu, kamu pasti dengan mudah menemukan produk skincare bakuchiol.
Banyaknya rekomendasi skincare bakuchiol ini memudahkan kamu untuk bisa menemukan produk yang tepat.
Skincare bakuchiol dianggap memiliki kemampuan setara dengan retinol karena dapat mengatasi masalah penuaan, namun dengan efek samping yang lebih ringan.
Baca Juga: Rekomendasi Serum Bakuchiol yang Bisa Kamu Coba, Wajah Auto Kinclong!
Harga skincare bakuchiol pun beragam, diantaranya mulai dari Rp 80 ribuan, penasaran?
Rekomendasi Skincare Bakuchiol - Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum
Serum seharga 89.000 ini memiliki tekstur minyak yang sangat ringan serta sangat mudah menyerap di kulit.
Cocok untuk digunakan semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak dan mudah berjerawat.
Pemakaian rutin selama 12 minggu dapat membantu meningkatkan elastisitas kulit, kekenyalan kulit, serta masalah anti aging.
Baca Juga: Mengenal Kandungan Bakuchiol yang Ternyata Ampuh Mengatasi Jerawat!
Rekomendasi Skincare Bakuchiol - Aizen Bakuchiol 10% Ultra Ampoule
Kandungan 10% bakuchiol pada produk Aizen dapat membantu untuk mengatasi permasalahan tanda-tanda penuaan dini atau anti aging, kemudian bisa mengatasi hiperpigmentasi, jerawat, hingga tekstur kasar pada kulit sehingga terasa lebih halus.
Ampoule seharga 139.000 ini bisa digunakan untuk kulit berminyak, kering, serta sensitif.
Baca Juga: Manfaat Bakuchiol Bisa Bikin Kulit Wajah Awet Muda, Wajib Coba Nih!
Rekomendasi Skincare Bakuchiol - Indoganic Beauty Bakuchiol Intensive Face Oil
Serum bakuchiol dari Indoganic ini sangat cocok untuk digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan berjerawat.
Tidak hanya kandungan bakuchiol saja, Indoganic Beauty Bakuchiol Intensive Face Oil juga mengandung squalane dengan konsentrasi yang tinggi dan mudah diserap oleh kulit. Sangat menghidrasi dan dapat mengunci kelembapan kulit, membuat kulit menjadi lembut dan halus.
Harganya sangat terjangkau, yakni 129.000.
Baca Juga: Intip 3 Rekomendasi Skincare Mengandung Bakuchiol di Bawah 120 Ribu, Cocok untuk Kulit Berjerawat!
Rekomendasi Skincare Bakuchiol - Botanity Bakuchiol Spot Cream
Kemudian ada Botanity Bakuchiol Spot Cream, yakni produk yang bisa membantu untuk mengatasi masalah noda atau bintik hitam pada wajah, menjaga kelembapan kulit hingga meminimalisir tanda-tanda penuaan.
Dilengkapi pula dengan niacinamide yang bisa mencerahkan wajah kusam sehingga membuat kamu bisa lebih percaya diri.
Baca Juga: Tips Perawatan Kulit Bakuchiol: Dermatolog Ungkap Kandungan Skincare Aman Digabung dengan Bakuchiol!
Rekomendasi Skincare Bakuchiol - The Inkey List Bakuchiol Moisturizer
Pelembap dengan kandungan bakuchiol, squalane, serta sacha inchi oil ini sangat bermanfaat untuk mengurangi tampilan halus serta keriput di wajah.
Tekstur pelembapnya sangat ringan dan mudah menyerap sehingga akan sangat terasa nyaman setiap kali digunakan.
Baca Juga: Kenali Perbedaan Bakuchiol dan Retinol, Mana yang Lebih Pas Untukmu?
Kamu bisa menggunakan produk seharga 150 ribuan ini pada siang dan juga malam hari.
Tertarik mencoba salah satu rekomendasi skincare bakuchiol di atas, Stylovers? (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR