Kesan pertama saat mendapatkan produk lokal satu ini adalah, memiliki packaging yang terlihat mewah, desainnya oke, dan yang pasti kualitasnya pun tidak main-main.
Produk seharga Rp129.000 ini memiliki klaim yang sangat menarik, yakni dapat mengontrol minyak berlebih, menutup segala macam imperfection di wajah.
Tidak hanya itu, two way cake ini akan memberikan efek blur di wajah dan memberikan hasil makeup super flawless, wah pasti cocok nih untuk kamu yang punya banyak imperfection!
Baca Juga: 3 Bedak Two Way Cake untuk Kulit Sensitif di Bawah 200 Ribu Rupiah
Luxcrime Blur & Cover Two Way Cake mempunyai tekstur creamy dan mudah untuk di blend serta memiliki finish silk velvet matte.
Tersedia dalam 3 shade, yaitu buttercream, custard, dan opera yang bisa disesuaikan dengan skintone Stylovers.
Kamu bisa mengaplikasikan bedak ini sendirian tanpa adanya complexion lain untuk hasil yang lebih ringan sehari-hari, atau bisa juga dengan cara di layer di atas foundation serta bedak tabur jika ingin hasil yang lebih halus dan tentunya menambah coverage!
Gimana, kamu tertarik untuk mencoba produk Luxcrime Blur & Cover Two Way Cake? (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR