Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu pernah mendengar bermacam-macam jenis motif kotak-kotak yang biasa digunakan dalam fashion?
Setidaknya motif kotak-kotak yang paling terkenal di antaranya adalah plaid, tartan, dan gingham.
Apakah kamu sudah mengenali perbedaan motif plaid, tartan, dan gingham?
Eits, jangan sampai selama ini kamu menyebut semuanya sebagai motif kotak-kotak saja ya. Semuanya berbeda lho!
Dilansir dari homeanddecor.com.sg, inilah perbedaan motif plaid, tartan, dan gingham yang perlu Stylovers ketahui.
Baca Juga: 5 Tips Padu Padan Busana Plaid yang Tren di Kalangan Fashionista
Kali ini akan ada beberapa jenis motif kotak-kotak yang biasa digunakan dalam busana fashion.
Selain plaid, tartan, dan gingham, ternyata juga masih ada beberapa motif lainnya yang perlu dikenali, lho! Ada apa saja ya kira-kira?
#1. Checkered
Motif checkered biasanya terdiri dari kotak-kotak dalam dua warna berbeda yang diposisikan secara bergantian.
Seperti namanya, bayangkan saja motif checkered ini seperti papan catur atau bendera garis finis pada balapan Formula One.
Motif checkered atau papan catur ini termasuk yang sangat mudah dikenali kan, Stylovers?
#2. Gingham Check
Motif berikutnya yang perlu dikenali adalah motif gingham check atau kotak-kotak gingham.
Nama gingham sebenarnya diambil dari nama kain yang terbuat dari benang campuran katun.
Karena proses penenunan, benang berwarna menciptakan pola bergaris atau kotak-kotak pada benang putih.
Akhirnya menghasilkan adanya gradasi transparansi dalam sebuah warna.
Misalnya seperti yang terlihat pada gambar, ada kotak berwarna merah, putih, dan perpaduan antara keduanya.
Baca Juga: Mix and Match Outfit Motif Plaid dari Street Style Fashion Week 2019!
#3. Plaid
Motif plaid adalah motif yang terbentuk dari garis-garis berselang-seling.
Antara garis-garis ini bisa memiliki ukuran yang bervariasi, ada garis yang tebal dan ada garis yang tipis.
Warna setiap garisnya pun bervariasi dalam satu, dua, atau tiga warna.
Motif plaid biasanya digunakan pada kemeja seperti kemeja flanel karena juga bisa tersedia dalam kain tipis.
Motif plaid yang paling terkenal dan mungkin Stylovers kenali adalah motif yang dimiliki oleh Burberry dan biasa digunakan pada banyak produk mereka mulai dari coat hingga syal.
#4. Tartan
Mirip dengan motif plaid, motif tartan terbentuk oleh garis-garis dengan lebar yang bervariasi.
Namun, motif tartan biasanya menampilkan tiga atau lebih warna sebagai tambahan dari warna dasarnya.
Penggunaan motif tartan yang paling umum dan bersejarah adalah pada rok Skotlandia.
#5. Houndstooth
Mengenal motif klasik satu ini yang sering terlihat pada banyak pakaian bergaya vintage?
Ternyata, motif houndstooth ini juga merupakan salah satu variasi dari motif kotak-kotak atau checkered, lho.
Baca Juga: Tampil Stylish ke Kantor dengan 5 Rekomendasi Plaid Blazer di Bawah Harga 200 Ribu Rupiah!
Variasi dari motif checkered yang tradisional, motif houndstooth terbentuk dari kotak-kotak dengan sudut yang terlihat seperti ditarik.
Meski motif yang satu ini lebih rumit, tapi tetap terlihat menarik, ya!
Nah, itu dia Stylovers perbedaan motif plaid, tartan, gingham, dan beberapa motif kotak-kotak lainnya yang biasa kita lihat pada banyak busana fashion.
Mulai sekarang, jangan asal sebut semuanya dengan sebutan kotak-kotak biasa lagi, ya! (*)
Makin Banyak Pilihan Tenant Internasional di Kota Bekasi, Pakuwon Mall Bekasi Resmi Dibuka!
KOMENTAR