#4. Tartan
Mirip dengan motif plaid, motif tartan terbentuk oleh garis-garis dengan lebar yang bervariasi.
Namun, motif tartan biasanya menampilkan tiga atau lebih warna sebagai tambahan dari warna dasarnya.
Penggunaan motif tartan yang paling umum dan bersejarah adalah pada rok Skotlandia.
#5. Houndstooth
Mengenal motif klasik satu ini yang sering terlihat pada banyak pakaian bergaya vintage?
Ternyata, motif houndstooth ini juga merupakan salah satu variasi dari motif kotak-kotak atau checkered, lho.
Baca Juga: Tampil Stylish ke Kantor dengan 5 Rekomendasi Plaid Blazer di Bawah Harga 200 Ribu Rupiah!
Variasi dari motif checkered yang tradisional, motif houndstooth terbentuk dari kotak-kotak dengan sudut yang terlihat seperti ditarik.
Meski motif yang satu ini lebih rumit, tapi tetap terlihat menarik, ya!
Nah, itu dia Stylovers perbedaan motif plaid, tartan, gingham, dan beberapa motif kotak-kotak lainnya yang biasa kita lihat pada banyak busana fashion.
Mulai sekarang, jangan asal sebut semuanya dengan sebutan kotak-kotak biasa lagi, ya! (*)
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR