Pada foto satu ini contohnya. Olla Ramlan yang foto sambil berpose duduk di bebatuan, tampak kenakan outer Gucci yang dipadu dengan celana jeans panjang, Stylovers.
Baca Juga: Aisyahrani dan Olla Ramlan Pakai OOTD yang Sama Persis, Netizen: Siapa Nih yang Ngikutin?
Tak hanya Gucci, bagian paling menariknya adalah pada foto ini Olla Ramlan terlihat mengenakan 2 produk Hermes yakni block heels dan juga sling bag.
Ditelusuri dari akun @fashion_ollaramlanaufar, heels tersebut merupakan Hermes Victoria Mule in Suede Goatskin with Horseshoe Shape Heel yang dibanderol cukup mahal yaitu sebesar $740 atau setara dengan 10,5 juta Rupiah.
Fashion item selanjutnya yang jauh lebih mewah lagi adalah Hermes Constance 18cm Blue Sapphire Shiny Alligator with Gold Hardware yang dibanderol seharga $35.500 atau kira-kira setara dengan 507,6 juta Rupiah, Stylovers.
Baca Juga: Mirip Ular, Jam Tangan Olla Ramlan Senilai Lebih dari 300 Juta Rupiah Ini Bikin Heboh Netizen
Ketika ditotal, 2 fashion item Hermes yang dikenakan Olla Ramlan kali ini mencapai angka 518,1 juta Rupiah. Wah, mencapai angka setengah milyar, loh.
Tika Gilang, Geluti Dunia Marketing dan Branding Hingga Jadi Kandidat PhD Lancaster University
KOMENTAR