Stylo.ID – Bagi Stylovers yang memiliki mata minus, penggunaan kacamata pasti jadi bagian terpenting dalam hidup. Apalagi jika Stylovers memiliki minus tinggi, tanpa kacamata, benda dari jarak dekat pun sudah sulit terlihat.
Sebagai alat bantu penglihatan yang selalu digunakan setiap hari, pemilihan lensa maupun frame kacamata juga kerap dianggap memengaruhi penampilan.
Wajar saja jika akhirnya frame kacamata yang digunakan hanya itu-itu saja selama bertahun-tahun, karena sudah terlanjur nyaman dan cocok dengan frame yang digunakan.
Meski masih merasa nyaman, tapi bukan berarti kacamata yang dimiliki bisa bertahan selamanya, lho Stylovers. Sebab, kacamata juga memiliki masa kedaluarsa, terutama jika beberapa keluhan minor ini perlahan mulai dirasakan.
Apalagi ketika work from home mulai diterapkan. Waktu menatap layar gadget (screen time) menjadi lebih banyak sehingga kacamata menjadi lebih sering digunakan. Minus mata pun ada kemungkinan bertambah.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut tanda Stylovers harus mulai mempertimbangkan untuk mengganti kacamata.
Lensa mulai baret
Jika memilih lensa kaca, faktor penggunaan dan penyimpanan yang tidak sesuai bisa saja merusak permukaan lensa kacamata. Salah satu nya terlihat dari kemunculan garis-garis halus atau baret pada bagian dalam-luar lensa, yang lama kelamaan semakin bertambah banyak.
Sedangkan bagi Stylovers yang menggunakan lensa plastik, kumpulan kabut yang mengendap dan tidak bisa dibersihkan, menjadi salah satu tanda kerusakan pada lensa kacamata. Akibatnya, penglihatan menggunakan kacamata pun menjadi terganggu dan terasa buram.
Jika dibiarkan, bisa saja minus yang dimiliki malah bertambah, akibat dari penggunaan lensa rusak yang dipaksakan.
KOMENTAR