Stylo Indonesia - Tampilan kulit wajah glowing kini sedang menjadi tren di kalangan beauty enthusiast.
Kulit wajah yang glowing membuat tampilan jadi terlihat sehat dan segar.
Oleh karena itu, banyak orang ingin mendapatkan tampilan wajah glowing natural, salah satunya dengan menggunakan highlighter.
Eits tapi nggak cuma dengan makeup, tampilan wajah glowing natural juga bisa didapatkan dengan menggunakan skincare, cocok buat kulit wajah berminyak juga loh.
Baca Juga: Aneka Pelembap Untuk Kulit Berminyak di Bawah 50 Ribu Rupiah yang Mudah Ditemukan Dipasaran
Caranya yaitu dengan menggunakan face oil.
Face oil dapat memberimu kulit cerah, glowing dan sehat seperti yang kamu inginkan.
Terdengar aneh ya? Tapi jangan salah sangka!
Dengan pilihan face oil yang tepat bisa membantu kulitmu untuk mengontrol produksi sebum pada kulit.
Untuk kulit wajah berminyak, kamu bisa mengaplikasikan face oil pada malam hari sebelum kamu tidur.
Kamu bisa mengaplikasikan face oil pada step terakhir dari rangkaian skincaremu.
Rekomendasi face oil yang bisa kamu gunakan yaitu minyak jojoba dan minyak biji anggur.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Toner untuk Kulit Sensitif di Bawah 50 Ribu Rupiah
Selamat mencoba! (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Dukung Anak Muda Indonesia Bangkitkan Dunia Mode Pasca Pandemi YOU•C1000 Gelar Fashion & Makeup Contest 2024
KOMENTAR