Stylo Indonesia - Sunscreen untuk kulit berminyak sangat penting bagi Stylovers yang memiliki jenis kulit berminyak.
Di masa pandemi seperti sekarang ini, sunscreen untuk kulit berminyak cukup banyak diminati oleh masyarakat.
Yap, meskipun di rumah aja sunscreen untuk kulit berminyak tetap wajib digunakan untuk melindungi kulit.
Baca Juga: Penyebab Bekas Jerawat Kehitaman dan Cara Mengatasinya dengan Tepat
Saat ini sudah banyak sunscreen untuk kulit berminyak yang dijual di pasaran.
Nah untuk Stylovers yang sedang mencari sunscreen untuk kulit berminyak, simak rangkuman berikut ini ya!
Inilah 3 pilihan sunscreen untuk kulit berminyak di bawah 100 ribu rupiah yang bisa kamu coba.
1. Sunscreen untuk Kulit Berminyak - Nivea
Salah satu rekomendasi sunscreen untuk kulit berminyak yang pertama adalah NIVEA SUN PROTECT & WHITE OIL CONTROL SERUM SPF50+ PA+++.
Sunscreen Nivea untuk kulit berminyak ini merupakan sunscreen sejuta umat yang banyak digunakan oleh masyarakat.
Sunscreen berbentuk serum dengan SPF50+ PA+++ yang juga mengandung L-Carnitine, teksturnya yang ringan cocok digunakan setiap hari untuk melindungi kulit wajah dari efek negatif sinar matahari.
Baca Juga: Awas Jangan Lupakan Sunscreen Meski Pakai Masker di Tengah Pandemi, Ini Akibatnya Bagi Kulit
Varian Oil Control dapat mengurangi minyak berlebih pada wajah sehingga make-up tahan lama dan tidak mudah luntur.
Harga sunscreen untuk kulit berminyak dari Nivea ini adalah Rp50.000.
2. Sunscreen untuk Kulit Berminyak - Loreal
Loreal UV Perfect Matte & Fresh jadi sunscreen untuk kulit berminyak sealnjutnya yang bisa kamu coba.
Loreal UV Perfect Matte & Fresh ini diklaim memberikan perlindungan terhadap sinar UV dengan hasil matte dan formula bebas minyak.
Baca Juga: Dari Pelembap Hingga Sunscreen, Inilah Harga Skincare yang Cocok Untuk Remaja dari Berbagai Merek
Sunscreen ini juga memiliki kandungan SPF50|PA++++ dengan Filter UVA Panjang dan Advanced UV Protector, Oil-Control Formula, Perlindungan terhadap melekatnya partikel polusi serta Tidak lengket, bebas minyak.
Sunscreen untuk kulit berminyak dari Loreal ini dibanderol dengan harga Rp99.000.
3. Sunscreen untuk Kulit Berminyak - Skin Aqua
Sunscreen untuk kulit berminyak selanjutnya adalah Skin Aqua Moisture Gel.
Skin Aqua Moisture Gel dilengkapi dengan SPF 30 untuk perlindungan 30x lebih lama terhadap sinar UV-B yang menyebabkan kulit merah karena terbakar sinar matahari.
Baca Juga: Kesalahan Saat Menggunakan Sunscreen yang Perlu Dihindari, Wajib Tahu!
Selain itu juga terdapat PA++ untuk perlindungan terhadap UVA serta kandungan Hyaluronic Acid dan collagen untuk melembapkan dan meelembutkan kulit.
Nggak perlu keluar bujet banyak, sunscren untuk kulit berminyak ini dijual dengan harga sekitar Rp47.000 - Rp50.000. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Gemes Lyodra Manggung di Malam Tahun Baru 2025, Pakai Mini Dress Pink Ngejreng
KOMENTAR