Stylo.ID - Memiliki kulit kering membuat makeup cracking atau retak, tidak menempel dikulit, menimbulkan iritasi dan tidak tahan lama.
Tampilan makeup yang mudah luntur dan tidak tahan lama dapat menggangu penampilan dan mengurangi rasa percaya diri.
Riasan yang mudah luntur biasanya disebabkan oleh penggunaan produk makeup yang tidak tepat sesuai jenis kulit, kesalahan teknik pemakaian dan lainnya.
Namun, hal ini dapat diatasi dengan menggunakan beberapa produk makeup yang diformulasikan khusus untuk kulit kering dan bisa membantu makeup tahan lama secara efektif.
Berikut pilihan produk makeup wajib punya agar makeup tahan lama untuk kulit kering di bawah 100 ribu rupiah.
Cobain yuk, Stylovers!
Baca Juga: Rekomendasi Sheet Mask Minimarket untuk Kulit Kering dan Kusam di Bawah 50 Ribu
1. Pilihan Produk Makeup Wajib Punya Agar Makeup Tahan Lama untuk Kulit Kering di Bawah 100 Ribu Rupiah: Studio Tropik Flawless Priming Water Setting Spray
Untuk mendapatkan tampilan makeup yang flawless, tidak mudah cracking atau retak dan tahan lama seharian, gunakan setting spray sebelum dan sesudah merias wajah.
Studio Tropik Flawless Priming Water Setting Spray bisa jadi pilihan kamu.
Produk ini merupakan pelembap sekaligus setting spray yang diformulasikan khusus untuk kulit normal dan kering agar makeup tahan lama.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR