Stylo.ID - Memiliki lengan besar rupanya sudah menjadi salah satu masalah besar bagian sebagian kaum hawa.
Selain bisa mengurangi kepercayaan diri, memiliki bentuk lengan besar juga dapat membuat wanita harus selektif dalam memilih model baju yang tepat.
Nah..maka dari itu, berikut ini adalah beberapa model baju yang dipercaya dapat menyamarkan bentuk lengan besar.
Penasaran kan, yuk lihat!
Baca Juga: Model Baju Nagita Slavina Dibully karena Norak, Netizen Dibuat Kesal Setelah Tahu Harganya!
1. Model baju lengan panjang atau 3/4 cocok untuk pemilik lengan besar
Baju dengan lengan yang panjang atau 3/4 ini memang pilihan yang aman buat kamu yang memiliki lengan besar.
So, kalian bisa memilih baju lengan panjang dengan ukuran yang tidak terlalu ketat ya Stylovers.
2. Model baju dengan bentuk lengan bell sleeve cocok untuk pemilik lengan besar
Selanjutnya model baju dengan potongan lengan model bell sleeve atau lonceng ini juga bisa membuat penampilanmu terkesan tidak monoton.
Nah, dengan menggunakan model baju ini, bentuk lenganmu yang besar akan terlihat lebih kecil alias ramping.
Baca Juga: Belanja Online Baju Lebaran, Kejar Diskonnya! Harga Kerudung Bagus Mulai 20 Ribuan
3. Model baju bentuk lengan batwing cocok untuk pemilik lengan besar
Baju dengan model yang mirip sayap kelelawar ini sepertinya sudah tidak asing lagi kan?
Baju dengan potongan lengan model bat wing ini akan menyamarkan bentuk lengan yang besar loh, Stylovers.
Potongan busana yang melebar ke bawah juga akan memberi kesan proporsional.
4. Model baju potongan off shoulder cocok untuk pemilik lengan besar
Walaupun kalian memilik lengan yang besar, bukan berarti tidak bisa bermain-main dengan fashion ya!
Kalian bisa tampil stylish dengan model baju off the shoulder, atau model half the shoulder.
Model baju seperti ini akan membuatmu terlihat lebih seimbang, karena akan terfokus pada bahu bukan lenganmu yang besar.
5. Model baju seperti cardigan atau blazer cocok untuk pemilik lengan besar
Kalian bisa menyempurkaan penampilanmu dengan menggunakan cardigan atau blazer.
Untuk tampilan yang lebih profesional, mengenakan fitted blazer akan membuat tubuh dan lenganmu yang besar akan tampak lebih langsing.
6. Model baju kimono cocok untuk pemilik lengan besar
Nah, biasanya bagi kalian yang memiliki lengan besar, sering tidak percaya diri ketika harus mengenakan baju berlengan pendek.
Baca Juga: Dinilai Saltum, Lihat Model Baju Lebaran Seksi Nia Ramadhani yang Jadi Sorotan
Kalian bisa menyiasatinya dengan mengenakan kimono atau outerwear yang bisa menyamarkan lengan besarmu.
Nah, itu tadi adalah deretan model baju yang cocok untuk kalian yang memiliki lengan besar.
Mana nih kira-kira yang bakal jadi favoritmu? (*)
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR