Stylo.ID - Hubungan antara Luna Maya dan Ariel Noah memang selalu menyita perhatian masyarakat.
Meskipun hubungan keduanya sudah kandas sejak 2005 silam, namun banyak netizen yang mengharapkan Luna Maya dan Ariel Noah kembali bersama.
Pasalnya, Luna Maya dan Ariel Noah akan menjadi pasangan yang serasi.
Bahkan sang sahabat, Ayu Dewi pun kerap meledek Luna Maya dengan Ariel Noah.
Hubungan persahabatan Luna Maya dan Ayu Dewi memang sudah tak perlu diragukan lagi.
Sama-sama tergabung dalam grup Menteri Ceria, Luna Maya dan Ayu Dewi sudah bersahabat sejak lama.
Bahkan, Ayu Dewi sudah bersahabat dengan Luna Maya saat sang model masih berpacaran dengan Ariel NOAH.
Meski kini sudah putus dengan Ariel NOAH, Luna Maya tetap dapat dukungan dari para sahabat termasuk Ayu Dewi.
Namun, saat foto Luna Maya dan Ariel Noah 10 tahun yang lalu turut meramaikan 10 years challenge yang tengah hangat di media sosial, Ayu turut angkat bicara.
Melihat foto Luna Maya dan Ariel Noah ini, Ayu Dewi turut memberikan komentarnya.
Bukan Ayu Dewi namanya jika tak memberikan komentar yang kocak saat melihat foto Luna Maya dan Ariel Noah.
SPOTLIGHT Indonesia 2024, Il Teatro Della Moda Indonesia Pamerkan Karya Busana Perpaduan Seni Kerajinan Italia dan Budaya Indonesia
KOMENTAR