Stylo.ID - Memiliki jenis kulit yang kering membuat Stylovers perlu memberinya perawatan lebih.
Jenis kulit kering perlu menggunakan sejumlah produk skincare yang dapat melembapkan kulit lebih ekstra, salah satunya toner.
Bagi Stylovers yang masih bingung memilih tak perlu khawatir, pilihan toner untuk melembapkan kulit kering di bawah ini bisa didapatkan di bawah harga Rp 30 ribu lho!
Toner digunakan setelah mencuci wajah untuk kembali menyegarkan serta memberi kelembapan lebih pada kulit.
Baca Juga: Rekomendasi Face Scrub Untuk Kulit Kering dan Kusam di Bawah 50 Ribu
Yuk, intip apa saja 5 pilihan toner untuk melembapkan kulit kering di bawah harga Rp 30 ribu!
#1. Toner Untuk Melembapkan Kulit Kering: Mineral Botanica Brightening Toner
Produk dari brand lokal ini merupakan toner lembut yang diformulasi untuk mengangkat sisa kotoran serta memberi kesegaran pada kulit wajah.
Selain itu, toner ini juga dapat membantu mencerahkan serta mengatasi kemerahan pada kulit akibat iritasi.
Dapat digunakan pagi dan malam, toner ini memiliki kandungan ekstrak aloe vera dan rice bran oil yang sangat baik untuk melembapkan kulit.
Toner ini sangat cocok digunakan untuk jenis kulit kering, kulit normal, dan kulit sensitif dengan masalah kulit kusam, mudah iritasi, dan warna kulit tidak merata.
Mineral Botanica Brightening Toner bisa didapatkan melalui marketplace resmi Mineral Botanica dengan harga Rp 29.000 untuk kemasan botol ukuran 90 ml.
#2. Toner Untuk Melembapkan Kulit Kering: Emina Double The Moist Face Toner
Toner dengan formula bebas alkohol ini sangat cocok untuk melembapkan kulit yang kering.
Baca Juga: Pilihan Facial Foam Mengandung Vitamin C untuk Kulit Kering dan Kusam di Bawah 50 Ribu
Kandungan ekstrak aloe vera dan chamomile bekerja untuk melembapkan kulit dan menyiapkan kulit sebelum tahapan skincare berikutnya.
Emina Double The Moist Face Toner bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 27.500 untuk kemasan botol ukuran 50 ml.
#3. Toner Untuk Melembapkan Kulit Kering: Wardah Nature Daily Seaweed Balancing Toner
Selain melembapkan kulit, toner ini juga memiliki klaim dapat membantu mengecilkan pori-pori wajah.
Perpaduan kandungan ekstrak rumput laut dan aloe vera pada produk inilah yang membantu melembapkan kulit.
Diformulasi menyesuaikan pH kulit serta bebas alkohol sehingga aman untuk jenis kulit kering dan normal.
Wardah Nature Daily Seaweed Balancing Toner bisa didapatkan di gerai resmi Wardah dengan harga Rp 25.500 untuk kemasan botol ukuran 150 ml.
Baca Juga: Rekomendasi Pelembap untuk Remaja Kulit kering dan Kusam di Bawah 50 Ribu
#4. Toner Untuk Melembapkan Kulit Kering: Sariayu Refreshing Toner Kenanga
Toner yang kaya akan antioksidan ini juga membantu merawat kekencangan kulit serta menghaluskan kulit.
Di dalamnya terdapat kandungan peppermint oil, ekstrak pinang, dan bunga kenanga.
Tak ketinggalan kandungan Vitamin E yang sangat baik untuk menjaga kelembapan kulit.
Sariayu Refreshing Toner Kenanga bisa didapatkan di marketplace resmi Sariayu dengan harga Rp 13.000 untuk kemasan botol ukuran 100 ml.
#5. Toner Untuk Melembapkan Kulit Kering: Viva Face Tonic Spirulina
Toner yang diformulasi khusus untuk jenis kulit kering dan normal ini berfungsi untuk mengangkat sisa kotoran, menyegarkan kulit, mengecilkan pori-pori, dan menjaga pH kulit.
Kandungan ekstrak Spirulina kaya akan protein, vitamin, dan asam amino.
Baca Juga: Pilihan Skincare Mengandung Hyaluronic Acid Untuk Kulit Kering di Bawah 50 Ribu
Kandungan tersebutlah yang dapat menutrisi kulit, membantu proses regenerasi sel kulit serta mencegah penuaan dini.
Viva Face Tonic Spirulina bisa didapatkan di minimarket dengan harga Rp 8.000 untuk kemasan botol ukuran 100 ml.
Nah, itu dia Stylovers 5 pilihan toner untuk melembapkan kulit kering dengan harga di bawah Rp 30 ribu. Mana yang jadi pilihanmu? (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR