Stylo.ID - Beberapa wanita tentunya sudah tidak sabar lagi untuk memanjakan diri dengan melakukan berbagai treatment kecantikan ya, Stylovers.
Setelah berbulan-bulan harus menjalani aktivitas di rumah, pergi ke klinik kecantikan dan Spa menjadi pilihan untuk penghilang stress,
Namun buat kalian yang butuh melakukan perawatan di klinik kecantikan ataupun tempat Spa, sebaiknyan juga mematuhi protokol kesehatan yang berlaku ya!
Maka berikut ini tips aman perawatan di klinik kecantikan dan Spa saat pandemi Covid-19 dari para pelaku usaha Klinik dan Spa Ternama Indonesia:
Baca Juga: Tips Melakukan Perawatan Kecantikan yang Aman Menurut Pemilik Salon di Era New Normal
Martha Tilaar Spa
Martha Tilaar Spa kembali membuka gerainya, dengan menerapkan protokol kesehatan yang sudah terstandar agar pengunjung tetap merasa aman dan nyaman.
Seperti yang dikatakan oleh Ita Utamiwati sekalu General Manager PT. Cantika Puspa Pesona (Martha Tilaar Group), Martha Tilaar Spa memberlakukan protokol yang ketat pada setiap treatment yang akan akan dilakukan.
Seperti yang terlihat dalam video, Martha Tilaar Spa rutin melakukan sterilisasi ruangan, dan melakukan protokol kesehatan seperti pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease (Covid-19) yang dikeluarkan Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI.
Baca Juga: Tips Cantik Bermakeup Pakai Jasa MUA yang Aman Menurut Makeup Artist Ternama di Era New Normal
Nah, selain itu Layanan di Martha Tilaar Salon Day Spa akan diprioritaskan bagi tamu yang sudah reservasi supaya tidak terjadi penumpukan.
"Kami akan mewajibkan tamu untuk melakukan reservasi terlebih dahulu sebelum kedatangan, untuk mencegah penumpukan tamu dan menjaga physical distancing," kata Ita Utamiwati lewat pesan pada Stylo.ID, Jumat (3/7/2020).
"Kami hanya menerima tamu 50% dari kapasitas penuh serta membatasi jam buka dari jam 10 pagi sampai 4 sore," tambahnya.
Jadi buat kalian yang ingin melakukan treatment di Martha Tilaar Spa tak perlu khawatir akan terjadi penumpukan di dalam ruangan ya.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
SPOTLIGHT 2024, Dekranasda Buton Selatan X Tia Hidayat Hadirkan Busana dengan Inspirasi Budaya Lokal
KOMENTAR