Stylo.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi akan ada cuaca ektrim yang terjadi di sejumlah wilayah Indonesia.
Menurut data terbaru BMKG, yang dirilis per Minggu (21/6/2020) pukul 12.36 WIB, sebanyak 24 wilayah Indonesia berpotensi mengalami cuaca ekstrem.
Sebanyak 22 wilayah di antaranya berpotensi mengalami hujan lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang atau puting beliung.
Baca Juga: Cuaca Ekstrim Bikin Kulit Kering? Ini Cara Mengatasinya Menurut Pakar
Sementara, dua wilayah lainnya berpotensi hujan yang dapat disertai petir dan angin kencang atau puting beliung.
Deputi Bidang Meteorologi BMKG menyebutkan sirkulasi siklonik terpantau di Selat Karimata yang membentuk daerah perlambatan dan pertemuan angin (konvergensi) yang memanjang dari Laut Jawa hingga Kepulauan Bangka Belitung dan dari Kalimantan Barat hingga Selat Karimata.
Selain itu, sirkulasi siklonik juga terpantau di Perairan Barat Sumatera Barat.
Baca Juga: Tiru Gaya Santai dan Stylish Salshabilla Adriani yang Cocok untuk Hadapi Gerahnya Cuaca Jakarta!
Kondisi ini dapat meningkatkan potensi pembentukan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.
Berikut daftar wilayah yang diperkirakan berpotensi mengalami cuaca ekstrem pada Senin (22/6/2020) hari ini dan Selasa (23/6/2020), dikutip dari bmkg.go.id:
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR