Stylo.ID - Makeup dapat membuat wanita tampil lebih cantik, menarik dan percaya diri.
Bagi pengguna makeup, makeup remover merupakan salah satu produk skincare yang wajib dimiliki dan digunakan saat melakukan skincare routine setiap hari.
Makeup remover sangat penting untuk digunakan bagi pengguna makeup ringan terutama makeup tebal dan waterproof agar kulit bersih maksimal dan terhindar dari masalah kulit wajah.
Makeup remover terdiri dari beberapa jenis yang bisa Stylovers pilih sesuai kebutuhan jenis kulitmu.
Cari tahu yuk, Stylovers!
Baca Juga: Produk Makeup Habis? Berikut Tips Membeli Produk Makeup Secara Online
Cleansing milk merupakan pembersih wajah yang biasanya digunakan wanita Indonesia sebagai first step double cleansing dan dilanjutkan menggunakan facial foam, toner dan pelembap.
Cleansing milk digunakan sebagai makeup remover untuk menghapus makeup ringan hingga makeup tebal yang cocok dengan semua jenis kulit terutama kulit normal, kering dan sensitif.
Viva cleansing milk merupakan cleansing milk legendaris yang terdiri dari 5 varian dengan berbagai macam ukuran bisa Stylovers beli di minimarket, supermarket dan online store sekitar Rp6.500 hingga Rp20.000.
Cleansing water atau micellar water merupakan pembersih wajah yang praktis dan dapat digunakan dimana saja tanpa perlu dibilas menggunakan air.
Cleansing water juga merupakan first step cleanser pada double celansing untuk membersihkan wajah dari minyak, debu, kotoran, polusi dan makeup yang sesuai dengan semua jenis kulit.
Ovale Micellar Cleansing Water terdiri dari 2 varian yang mudah Stylovers temukan di minimarket, supermarket, beauty store dan online store sekitar 16 ribu hingga 42 ribu rupiah.
Baca Juga: Cara Merapikan Koleksi Makeup yang Bisa Dilakukan Saat Social Distancing #DiRumahAjaBisaCantik
Cleansing oil merupakan pembersih makeup ringan hingga waterproof yang cocok digunakan semua jenis kulit hingga kulit sensitif.
Kandungan minyak dan pelembap yang tinggi pada cleansing oil dapat membersihkan dan melembapkan kulit wajah dengan maksimal sehingga cocok untuk digunakan semua jenis kulit.
Nivea Cleansing Oil terdiri dari 3 varian dapat disesuaikan dengan kebutuhan jenis kulitmu yang bisa Stylovers beli di beauty store dan online store sekitar 65 ribu hingga 85 ribu rupiah.
Cleansing balm merupakan jenis makeup remover terbaru yang dapat digunakan semua jenis kulit termasuk kulit sensitif.
Pond's cleansing balm diformulasikan dengan 100% organic French Rose Extract dan 0% mineral oil, balm-to-oil-to-milk formula dapat menghilangkan makeup waterproof dengan manfaat double cleansing.
Pond's cleansing balm bisa Stylovers temui di supermarket, beauty store dan online store sekitar 75 ribu hingga 125 ribu rupiah.
Pilih makeup remover yang tepat sesuai jenis kulitmu ya, Stylovers!(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
SPOTLIGHT Indonesia 2024, Il Teatro Della Moda Indonesia Pamerkan Karya Busana Perpaduan Seni Kerajinan Italia dan Budaya Indonesia
KOMENTAR