Stylo.ID - Di tengah wabah virus Corona yang semakin meluas, Stylovers dapat melakukan berbagai aktivitas seru saat di rumah saja loh!
Yup, Stylovers bisa melakukan berbagai aktivitas seru selain membereskan rumah dan menonton film dan drama korea.
Salah satunya adalah melakukan perawatan mingguan agar kulit wajah tetap cerah dan glowing jadi setelah bisa bepergian kamu jadi tambah percaya diri sama penampilan kamu.
Berikut perawatan mingguan yang bisa kamu lakukan agar kulit wajah cerah dan glowing karena #DiRumahAjaBisaCantik.
Baca Juga: Kebiasaan Buruk Saat di Rumah yang Menimbulkan Masalah Kulit, Wajib Tahu!
Perawatan mingguan pertama yang wajib Stylovers lakukan agar kulit cerah dan glowing adalah mengeksfoliasi kulit wajah.
Gunakan face scrub seminggu 1-2 kali dan pijat dengan lembut pada seluruh kulit wajah lalu bilas dengan air hingga bersih.
Face scrub berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati, meregenerasi kulit dan membuat kulit wajah menjadi cerah dan glowing.
Selanjutnya, Stylovers bisa menggunakan massage cream khusus wajah untuk meningkatkan sirkulasi nutrisi dan merangsang regenerasi sel-sel kulit wajah.
Baca Juga: Serba-serbi Hand Sanitizer untuk Mencegah Virus Corona, Wajib Tahu!
Nah, agar wajah tetap cerah dan glowing serta terhindar dari berbagai masalah kulit serta penuaan dini, Stylovers wajib menggunakan masker minimal seminggu sekali sesuai jenis kulit.
Gunakan masker setelah menggunakan face scrub atau kapan saja 1-2 kali seminggu pada wajah yang telah dibersihkan dengan double cleansing menggunakan micellar water dan facial foam serta toner.
Masker wajah berfungsi untuk melembabkan, menyegarkan dan menutrisi kulit lelah dan sering terpapar sinar matahari, penggunaan makeup yang dapat menimbulkan masalah kulit.
Masker juga mencegah kulit menjadi kusam, mudah berjerawat dan menghalangi timbulnya noda hitam dan warna kulit belang pada wajah.
Jangan lupa untuk melakukan perawatan kulit mingguan ya karena #DiRumahAjaBisaCantik.
Selamat mencoba, Stylovers!(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR