# Cara Bikin Wajah Glowing Tahan Lama dengan Highlighter - Gunakan primer
Menggunakan primer wajah dalam tahapan awal makeup sangatlah penting.
Primer wajah akan menjaga makeup yang sudah diaplikasikan tidak bergeser dari tempatnya semula.
Jadi, gunakan primer wajah yang sesuai dengan jenis kulit wajahmu sebelum makeup, apalagi di cuaca panas yang berisiko membuat hasil makeupmu bergeser karena keringat.
# Cara Bikin Wajah Glowing Tahan Lama dengan Highlighter - Kunci highlighter dengan highlighter padat
Untuk memiliki kulit wajah yang glowing tahan lama, Kamu memerlukan dua langkah pemakaian highlighter.
Langkah pertama yaitu gunakan krim highlighter yang bertekstur krim pada poin ujung sudut wajah yang menonjol seperti atas tulang pipi, tulang di bawah alis, dan tulang hidung.
Langkah kedua untuk mendapatkan hasil makeup glowing yang tahan lama, gunakan highlighter padat untuk mengunci makeupmu.
Cara ini akan meningkatkan hasil makeup glowing dan memberikan kesan makeup 3D yang kece dan menjaga highlighter tetap bertahan di wajahmu.
Baca Juga: Cara Mudah Makeup Simpel dan Cepat untuk Datang ke Pesta Tahun Baru
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR