Stylo.ID - Tren Warna Rambut 2020 diprediksi akan berkisar di rentang warna pastel dan ashy yang natural, modis serta fashionable.
Dengan mewarnai rambut kamu sesuai dengan Tren Warna Rambut 2020 tentunya harus diikuti perawatan harian yang ekstra agar warna rambut tetap berkilau dan sehat.
Warna rambut soft dalam Tren Warna Rambut 2020 memiliki karakteristik lebih cepat pudar dan membuat kadar air dalam rambut menjadi cepat kering.
Nggak perlu mahal, kamu bisa menggunakan produk perawatan rambut yang dijual di pasaran dengan harga terjangkau untuk merawat rambut berwarna loh, Stylovers!
Baca Juga: Tren Warna Rambut 2020: Sentuhan Warna yang Soft dan Elegan Menjadi Warna Populer
#Menggunakan Shampoo dan Conditioner Secara Rutin.
Keramas menggunakan shampoo khusus rambut kering atau rambut berwarna dilakukan minimal dua kali sehari untuk tetap menjaga rambut berwarna yang rentan kotor agar tetap bersih dan segar terhindar dari bau lepek.
Rambut berwarna dapat membuat tekstur rambut terasa lebih kering karena menyerap bahan kimia yang terdapat pada cat rambut.
Conditioner setelah shampoo wajib Stylovers gunakan untuk menjaga kelembapan pada rambut untuk menjaganya tetap lembut dan berkilau.
Baca Juga: Tren Model Rambut 2020: Rambut Long Bob dengan Sentuhan Messy akan Populer
#Rutin Perawatan Mingguan dengan Masker Rambut.
Lakukan perawatan mingguan dengan masker rambut untuk menutrisi kulit kepala hingga ujung rambut agar tetap sehat dan warna rambut lebih berkilau.
Banyaknya masker rambut khusus rambut berwarna yang kini dijual dipasaran mudah ditemukan di pasaran dengan harga terjangkau, jadi nggak perlu yang mahal!
Menggunakan masker rambut dapat Stylovers lakukan minimal seminggu sekali.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Lipstik Matte Formula Ringan dengan Hasil Velvet yang Nggak Bikin Bibir Gelap
#Mengganti Hair Spray dengan Styling Cream saat Menstyling Rambut.
Rambut berwarna dapat di-styling dengan mudah dan lebih tahan lama ketimbang rambut yang tidak dicat sama sekali.
Namun, rambut berwarna sedikit sulit dan tricky dalam penataannya untuk mendapatkan gaya model rambut yang sempurna.
Rambut berwarna yang memiliki tekstur lebih kering harus menggunakan styling cream untuk menjaga kelembapan rambut dan gaya rambut lebih tahan lama tanpa terasa kaku.
Baca Juga: Tren Warna Rambut 2020 : Rambut Warna Pastel Untuk Tampil Kekinian Ala Wanita Milenial
Penggunaan Hair Spray sangat kurang disarankan karena menyebabkan gaya rambut tidak terlihat smooth dan terlalu kaku.
itulah tips merawat rambut berwarna dengan produk yang mudah kamu temukan dan dijual dengan harga yang terjangkau.
Yuk rawat rambut hitsmu secara rutin dengan baik dan benar Stylovers!(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR